Berita Utama

Calon Kepala DPMD Bangkalan Dipungli, Legislatif: Laporkan Saja

×

Calon Kepala DPMD Bangkalan Dipungli, Legislatif: Laporkan Saja

Sebarkan artikel ini
Calon Kepala DPMD Bangkalan Dipungli, Legislatif: Laporkan Saja
Dari kiri, Kasmo Ketua Komisi A DPRD Bangkalan, Mahmudi Sekretaris Komisi A dan Fadhur Rosi Anggota Komisi A
Dari kiri, Kasmo Ketua Komisi A DPRD Bangkalan, Mahmudi Sekretaris Komisi A dan Fadhur Rosi Anggota Komisi A
Dari kiri, Kasmo Ketua Komisi A DPRD Bangkalan, Mahmudi Sekretaris Komisi A dan Fadhur Rosi Anggota Komisi A. (foto, Istimewa)

MataMaduraNews.comBANGKALAN – Dugaan Pungutan Liar (Pungli) dalam proses seleksi lelang jabatan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bangkalan sudah sampai ke telinga legislatif.

Sekretaris Komisi A DPRD Bangkalan Mahmudi mengatakan jika memang benar ada pungli sebesar Rp 250 juta dalam proses seleksi, maka oknum yang berbuat harus ditindak tegas.

“Kalau memang betul ada pungli ya laporkan saja jangan dibiarkan, siapa yang merasa dipungli lapor saja ke Aparat Penegak Hukum,” ujarnya, Rabu (09/08/2017).

Menurutnya, apapun yang didapat dari hasil Pungli pasti tidak akan baik ke depannya. Bisa saja, lanjutnya, pejabat yang membayar untuk menjabat akan melakukan korupsi.

“Ya intinya yang namanya pungli itu tidak baik, maka harus ditindak tegas, sekali lagi yang mendapat informasi silakan melapor,” pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Anggota Komisi A DPRD Bangkalan Fadhur Rosi. Politisi Partai Demokrat itu mengatakan, jika dalam proses seleksi yang diutamakan adalah materi, maka sudah bisa dipastikan siapa yang akan menang.

“Karena jika itu kenyataannya, maka kemampuan dari masing-masing peserta sudah bukan acuan,” ujarnya.

Kira-kira siapa dari 3 nama yang akan terpilih jika berdasarkan materi? Ia meyakini pasti yang akan menjadi Kepala DPMD adalah Mulyanto Dahlah yang kini menjabat Plt DPMD Bangkalan.

“Ya siapa lagi kalau bukan Pak Mul (sapaan akrab Mulyanto Dahlan) yang akan jadi jika berdasarkan materi, dari proyek kambing etawa sama alat olahraga saja itu sudah cukup,” imbuhnya.

Sedangkan Ketua Komisi A DPRD Bangkalan, Kasmo berjanji akan segera memanggil pihak Panitia Seleksi (Pansel) secepatnya. “Insyaallah kita akn paggil minggu depan ini sudah dijadwalkan,” uarnya.

Agus, Mata Madura

KPU Bangkalan