DPMD Sumenep Akan Berikan Pembinaan Khusus Kepada Kades PAW

×

DPMD Sumenep Akan Berikan Pembinaan Khusus Kepada Kades PAW

Sebarkan artikel ini
DPMD Sumenep Akan Berikan Pembinaan Khusus Kepada Kades PAW
Pelantikan Kades PAW Desa Bantelan, Batuputih, Sumenep, Su'ada, di ruang Arya Wiraraja Lantai II Setkab Sumenep. (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

MataMaduraNews.comSUMENEP-Isi kekosongan Kepala Desa Bantelan, Kecamatan Batuputih, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar pelantikan hasil Pilkades Pergantian Antar Waktu (PAW). Pelantikan tersebut dilaksanakan di Ruang Arya Wiraraja lantai II Setkab hari ini, Kamis (07/06/2018).

Kepala DPMD Sumenep, Ahmad Masuni menjelaskan bahwa Kepala Desa Bantelan Mawi meninggal dunia. Karenanya, digelarlah Pilkades PAW pada tanggal 15 Mei 2018 lalu, dengan dua kandidat yaitu Hasan Efendi dan Su’ada.

”PAW itu dimenangkan Su’ada dan hari ini sudah dilantik oleh Bapak Bupati,” jelas Masuni.

Batas waktu yang akan diteruskan kepimpinan Kades Su’ada, kata Masuni, sampai pada tahun 2020. Karenanya, untuk memaksimalkan roda Pemerintahan Desa Bantelan, Su’ada akan diberikan pembinaan khusus pasca pelantikan.

”Sehingga cepat beradaptasi dan melanjutkan roda kepimpinanan yang sudah ditinggal mati oleh Kades sebelumnya,” tegas mantan Kadisdik itu.

Sementara itu, Bupati Sumenep KH. A. Busyro Karim memberikan sejumlah pesan kepada Kades Su’ada. Menurutnya, tahun ini Dana Desa (DD) di Kabupaten Sumenep sebesar 276,3 miliar. Bupati berharap, DD dengan jumlah fantastis itu harus dikelola secara profesional dan transparan oleh masing-masing Kades.

”DD itu bukan uang pribadi, tapi milik masyarakat,” pesan Bupati Busyro.

Tidak hanya itu, para Kades juga diimbau untuk memelihara dan memanfaatkan aset desa. Termasuk, Kades harus mengayomi semua masyarakat tanpa pandang bulu.

”Saya berharap para Kades mulai beradaptasi dan belajar masalah pemerintahan, regulasi, dan peraturan perundang-undangan lainnya terkait kewenangan dan tugas-tugasnya,” harap mantan Ketua DPRD tersebut.

Rusydiyono, Mata Madura

KPU Bangkalan