HUT RI ke 73, DPRD Bangkalan Gelar Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Presiden

×

HUT RI ke 73, DPRD Bangkalan Gelar Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Presiden

Sebarkan artikel ini
HUT RI ke 73, DPRD Bangkalan Gelar Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Presiden
Pimpinan DPRD dan Forpimda Bangkalan saat mendengarkan pidato Presiden (Foto, Agus)

matamaduranews.comBANGKALAN-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangkalan menggelar rapat Paripurna Istimewa, Kamis (16/8/2018). Paripurna yang dilaksanakan di Ruang Rapat gedung DPRD Bangkalan itu dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 73.

Tak hanya sekedar rapat biasa, dalam kesempatan itu semua undangan yang hadir juga mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI Joko Widodo yang disiarkan langsung oleh salah satu Televisi Nasional.

Semua undangan yang hadir seperti Pj Bupati Bangkalan, Kapolres Bangkalan, Dandim 0829/Bangkalan, Danlanal Batuporon, Forpimda dan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) serta Anggota DPRD Bangkalan terlihat khusu’ mendengarkan Pidato Presiden.

Imron Rosyadi Ketua DPRD Bangkalan mengatakan kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 73. Juga untuk mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI Joko Widodo yang disiarkan secara langsung.

“Ini merupakan acara tahunan yang biasa digelar oleh DPRD Bangkalan,” ujarnya usai acara rapat Paripurna.

Menurut Imron isi pidato Presiden banyak membahas tentang pemerintahan utamanya program kerja pemerintahan yang dipimipin oleh Presiden Joko Widodo.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian dari HUT RI ke-73. Bahwa warga negara wajib mendengarkan pidato Presiden,” ujarnya.

Dalam pidato ini kata Imron, banyak makna yang bisa diambil dan diterapkan di pemerintahan daerah khususnya di Kabupaten Bangkalan.

“Apalagi daerah ini baru perlu banyak belajar, serta banyak pembenahan diri, ” ungkapnya.

Sementara itu, PJ Bupati Bangkalan I Gusti Ngurah Setia Budi Ranuh merasa sangat bangga dengan Presiden RI Jokowi yang memiliki semboyan Ayo Kerja Nyata.

“Dalam semboyan itu bahwa program kerja itu bukan hanya diatas kertas, akan tetapi menerapkan langsung di lapangan, terutama di Kabupaten Bangkalan,” katanya dengan singkat.

Agus, Mata Bangkalan

KPU Bangkalan