Lanjutan Pemeriksaan Polres Sumenep soal Realisasi DD/ADD Masih Buram

×

Lanjutan Pemeriksaan Polres Sumenep soal Realisasi DD/ADD Masih Buram

Sebarkan artikel ini
Roadmap Dana Desa/A. Warits Muhshi
Roadmap Dana Desa/A. Warits Muhshi

matamaduranews.com-SUMENEP-Masih ingat pemanggilan sejumlah Kades se Kabupaten Sumenep, jelang Pilpres 2019, lalu?

Kabar itu, hingga saat ini belum ada progres. Pasca pemanggilan dan pemeriksaan sejumlah Kades di Pidkor Mapolres Sumenep soal realisasi Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2015, 2016, dan tahun 2017, hingga kini belum ada tindak lanjut.

Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti kepada sejumlah media mengatakan, dari pemeriksaan beberapa Kades se Kecamatan Arjasa oleh penyidik Polres Sumenep, hingga kini masih nunggu waktu tinjauan lapangan.

Polres Sumenep mengaku masih sebatas klarifikasi ke kepala desa. “Masih klarifikasi, mas,” kata Kasubbag Widiarti saat meyambangi wartawan di Pers Room DPRD Sumenep, Kamis siang (27/06/2019).

Dijelaskan, petugas kepolisian yang  berencana untuk cek fisik di sejumlah proyek yang bersumber dari DD/ADD se Kecamatan Arjasa selalu menemui kegagalan.

“Beberapa kita agendakan untuk turun langsung ke lapangan. Tapi selalu ada kendala. Nanti akan diagendakan kembali,” tambah Kapolsek Kota Sumenep ini yang selalu setia melayani pertanyaan wartawan.

Sebagai informasi, kepala desa yang  pernah diklarifikasi penyidik Polres Sumenep adalah Kepala Desa Laok Jangjang, Kepala Desa Duko, Kepala Desa Kali Katak,Kepala Desa Angon-Angon, Kepala Desa Kolokolo, Kepala Desa Angkatan, dan Kepala Desa Paseraman.Kepala Desa Pandeman, Kepala Desa Kalinganyar, Kepala Desa Pabian, Kepala Desa Sambakati, Kepala Desa Sawah Sumur, Kepala Desa Laok Jangjang.

Pasca pemeriksaan sejumlah Kades, penyidik Polres mengirim surat ke Bupati Sumenep, KH A. Busyro Karim . Surat itu berisi  permohonan data realisasi APBDes tahun 2015, 2016 dan tahun 2017 se-Kecamatan Arjasa.(lam)

KPU Bangkalan