MataMaduraNews.com – PAMEKASAN - Manchester United FC (MU FC) keluar sebagai juara Piala Liga Inggris 2017 setelah pecundangi Southampton 3:2 di Stadion Wembley, Minggu (26/02/2017) hingga Senin dini hari. Kebahagiaan Setan Merah dirasakan juga oleh United Indonesia (UI) Pamekasan yang menggelar nonton bersama di Tapsiun Bumi Gerbang Salam.
MU FC unggul terlebih dahulu lewat tendangan bebas Zlatan Ibrahimovic di menit 18. 20 menit kemudin, kerja sama cantik berbuah gol. Itu berawal dari sodoran Marcos Rojo pada Jese Lingard, sang pemain yang dengan tenang mengarahkan bola ke pojok bawah gawang Southampton. Sayang, penghujung babak pertama Gabbiadini mempertipis kedudukan.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Babak kedua permainan mulai memanas, apa lagi setelah gol kedua Gabbiadini bersarang di gawang Setan Merah. Baru di menit 87, assist Ander Herrera dituntaskan lewat tandukan Ibra-sapaan akrap pemain MU FC nomor punggung 9 yang meluncur mulus ke gawang yang dikawal Fraser Forster. Sampai waktu normal berakhir, MU FC mampu mempertahankan keunggulan. Akhirnya, Setan Merah keluar sebagai juara Piala Liga Inggris 2017.
Baca Juga:Â 7 Fakta Usai Madura United Dipaksa Pulang Kampung di Piala…
Ahmad Thobari, Salah satu bagian dari UI Pamekasan yang ikut nobar dan merasakan kegembiraan saat MU FC juara, menyarankan agar tim kesayangannya tidak cepat puas. “Saya sangat senang sekali dan bersyukur kepada tuhan. Tapi, bagi my beloved team (red, MU FC) tidak boleh cepat puas, karena masih banyak kompetisi-kompetisi yang sedang dilakoninya. semoga juara lagi, amin,” ucapnya saat ditanya MataMaduraNews.com.
Syahid, Mata Madura