Ajaib, Nenek Berumur 100 Tahun Sembuh dari Covid-19

×

Ajaib, Nenek Berumur 100 Tahun Sembuh dari Covid-19

Sebarkan artikel ini
Ajaib, Nenek Berumur 100 Tahun Sembuh dari Covid-19
Nenek Kamtin berusia 100 tahun (tengah) terlihat sehat setelah sembuh dari virus Corona. (humaspemprovjatim)

matamaduranews.comSURABAYA-Keajaiban datang dari nenek berumur 100 tahun terkonfirm virus Covid-19. Selama seminggu, si nenek bernama Kamtin itu, dirawat di Rumah Sakit Primasatya Husada Citra (PHC) Surabaya.

Pada 17 Mei hasil test Swab/PCR si nenek warga Jalan Gresik PPI, Kelurahan Krembangan, Surabaya itu dinyatakan negatif.

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim Khofifah Indar Parawansa dalam rilisnya, menyebut nenek Kamtin sebagai survivor Covid-19 tertua di Indonesia.

Menurut Gubernur Khofifah, kesembuhan nenek Kamtin memberikan semangat bagi pasien yang masih dirawat. Dan berpotensi besar untuk sembuh.

“Melalui putrinya, beliau berpesan jika disiplin merupakan vaksin paling tokcer saat ini. Karena vaksin Covid-19 belum ditemukan,” kata Gubernur Khofifah.

Selain berdisiplin, vaksin jitu lainnya yang harus dilakukan masyarakat untuk mencegah Covid-19 yakni membiasakan pola hidup bersih dan sehat, serta mematuhi protokol kesehatan.

“Tiga cara itulah vaksin senyatanya hari ini,” ucap Khofifah, Sabtu (30/5/2020).

Dikatakan, nenek yang lahir pada 1920 itu, awalnya menderita batuk dan demam pada 13 April 2020. Lalu dilakukan tes swab pada 20 April 2020. Pada 28 April 2020 dinyatakan positif.

Selanjutnya si nenek Kamtin dirawat di rumah sakithingga dinyatakan sembuh pada 17 Mei 2020. Beberapa orang keluarganya saat ini ada yang menjalani isolasi di Asrama Haji Surabaya karena sempat melakukan kontak langsung dengannya.

Bagaimana mungkin nenek 100 tahun bisa sembuh dari Covid-19?

Banyak penelitian menyebutkan, lansia menjadi populasi berisiko saat terpapar covid-19. Namun apa yang terjadi pada Eyang Kamtin yang berhasil sembuh dan menjadi survivor covid-19 tertua di Indonesia menjadi optimisme tersendiri.

Siti Aminah, menantu dari putra terakhir Nenek Kamtin mengucapkan rasa syukurnya. “Alhamdulillah karena beliau disiplin, rajin minum vitamin dan menjalankan hidup bersih dan sehat hingga sekarang, ibu kami sehat,” tutur Siti Aminah.

“Pesan dari Eyang Kamtin dalam melawan covid-19 adalah yang penting disiplin, dan biasakan untuk hidup bersih dan sehat. Itu juga yang terus kami sampaikan ke warga di sekitar kami tinggal. Yang alhamdulillah juga adalah salah satu kampung tangguh,” ucap Siti Aminah.

Sementara itu, data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim menunjukkan, sampai Sabtu (30/3/2020) pasien lanjut usia yang terkonfirmasi positif dan dirawat persentasenya 11,62 persen laki-laki dan 8,62 persen perempuan.

“Mari lindungi dan sayangi mereka. Karena usia lanjut menjadi salah satu populasi yang rentan,” kata Khofifah. (sindonews.jatim)

KPU Bangkalan