Politik

Bacawali Kota Surabaya ini Janji Buka Kembali eks Lokalisasi Doly Bila Terpilih

Janji Politik Firman
Bakal Calon Wali (Bacawali) Kota Surabaya, Firman Syah Ali (kanan duduk), Selasa malam (23/7/2019) bertemu dengan tokoh-tokoh eks Lokalisasi Dolly di Ciputra World Surabaya. (matasurabaya.dwiokta)

matamaduranews.comSURABAYA-Sejumlah tokoh eks Lokalisasi Dolly menggelar pertemuan dan diskusi dengan Firman Syah Ali, Bakal Calon Wali (Bacawali) Kota Surabaya, bertempat di Ciputra World Surabaya, pada hari Selasa malam (23/7/2019).

Pertemuan itu menghasilkan berbagai komitmen. Salah satu komitmen itu, membuka kembali eks Lokalisasi Dolly sebagai kampung sains dan kampung budaya. Dengan harapan lokasi itu menjadi magnet tourisme baru di Indonesia.

Usai pertemuan, wartawan Mata Madura di Surabaya berhasil menemui Firman Syah Ali dan perwakilan tokoh eks Lokalisasi Dolly, Wahyu Cahyonegoro.

Menurut Firman, untuk menyulap kampung Dolly jadi kampung sains dan budaya, masyarakat eks Lokalisasi Dolly akan diajari bahasa inggris aktif sejak dini. Lalu kemudian diajari karya seni budaya khas nusantara yang bisa dipertunjukkan kepada semua turis yang datang berkunjung.

“Eks Lokalisasi Dolly yang dulu pernah mengalami kejayaan ekonomi, akan dibangkitkan kembali walaupun dari jalur yang berbeda. Yaitu jalur sains dan budaya,” terang keponakan Mahfud MD ini bersemangat.

Firman yakin, bila dirinya terpilih dalam Pilwali Kota Surabaya 2020, pada tahun pertama kepemimpinannya program kampung sains dan budaya di eks Lokalisasi Dolly langsung dilaksanakan.

“InsyAllah terwujud cita-cita luhur ini. Mohon doa dan dukungannya,” ucap Firman.

Wahyu Cahyonegoro, mengaku senang dengan janji politik Firman.Menurutnya, Firman mampu menawarkan solusi masalah tanpa menimbulkan masalah.

“Ini yang menjadi salah satu alasan kami bersama warga eks Lokalisasi Dolly  untuk mendorong Mas Firman nyalon di Pilwali Kota Surabaya. Semoga tercapai cita-cita bersama,” ujar Wahyu kepada Mata Madura.

Dwi Okta, Mata Surabaya

Exit mobile version