Kesehatan

Bingung Urus BPJS Kesehatan? IPP RSUD Sumenep Bisa Menyelesaikan

Posko IPP RSUD Sumenep
Ruang Informasi BPJS Kesehatan di IPP RSUD dr Moh Anwar Sumenep

matamaduranews.comTak sedikit yang bingung mengurus kelengkapan syarat administrasi BPJS Kesehatan bila hendak berobat. Kini, kebingungan itu mudah teratasi lewat ruangan instalasi peduli pelanggan (IPP) RSUD dr H Moh Anwar Sumenep.

BPJS Pamekasan bersama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr H Moh. Anwar Sumenep membuka pelayanan informasi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Kerjasama itu diwujudkan dalam launching bertempat di halaman Ruang IPP RSUD Sumenep, Jumat 29 September 2023.

Posisi ruangan tersebut sangat strategis dan nyaman. Sehingga  mudah dijangkau keluarga pasien atau masyarakat yang ingin konsultasi.

Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dr. Erliyati mengatakan, program pelayanan informasi BPJS Kesehatan satu-satunya di Madura bertempat di IPP RSUD Sumenep. Dia berharap lokasi yang ditunjuk menjadi tempat konsultasi warga dalam pelayanan BPJS Kesehatan.

dr Erliyati sangat senang karena IPP RSUD Sumenep terpilih menjadi tuan rumah dalam peluncuran program pelayanan informasi BPJS Kesehatan.

Kata dr Erli, pelayanan informasi
kesehatan merupakan program pemerintah pusat yang digelar serentak se-Indonesia. Hanya di Madura, BPJS Kesehatan memilih IPP RSUD Sumenep sebagai lokasi pelayanan informasi itu.

Posko BPJS Kesehatan
Launching Posko Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan di IPP RSUD dr Moh Anwar Sumenep

Adanya pelayanan informasi BPJS Kesehatan itu. dr Erli berharap masyarakat dapat dengan mudah melakukan konsultasi. Seperti, menanyakan tentang kendala pelayanan BPJS Kesehatan yang dialami. Bisa sekadar bertanya tentang informasi terkait layanan BPJS Kesehatan, ucapnya.

Bahkan, bagi masyarakat yang merasa tidak puas terhadap pelayanan yang diterima, juga diberi kebebasan untuk memberikan masukan secara langsung. Dengan adanya masukan itu, evaluasi untuk optimalisasi pelayanan dapat terus dilakukan.

Sebenarnya, pelayanan ini sudah lama ada di RSUD dr. Moh. Anwar. Hanya, belum diresmikan secara formal, jelasnya.

Akhir kata, pelayanan di RSUD Sumenep bisa semakin mudah bagi masyarakat. Baik dalam melakukan konsultasi atau bahkan untuk memberikan masukan dan tanggapan.

Sementara, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Pamekasan Munaqib mengatakan, peluncuran pelayanan informasi BPJS Kesehatan dan IPP RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep sangat bermanfaat bagi masyarakat. Katanya, pelayanan tersebut juga menyempurnakan pelayanan di rumah sakit, khususnya berkaitan dengan BPJS Kesehatan.

Dengan adanya pelayanan informasi, diharapkan pemahaman masyarakat tentang BPJS Kesehatan meningkat. Dengan demikian, asumsi buruk tentang pelayanan BPJS Kesehatan tidak lagi berkembang. Pelayanan informasi ini kami harap bisa memberikan kemudahan kepada masyarakat, pungkasnya. (*)

Exit mobile version