matamaduranews.com–SUMENEP-Bupati Sumenep, Achmad Fauzi melantik 44 Kepala Desa hasil Pilkades Serentak dan Pilkades PAW tahun 2021 di sesi pertama, Kamis (16/12/2021) pagi.
Sebanyak 44 Kepala Desa hasil Pilkades Serentak dan Pilkades PAW tahun 2021 itu resmi dilantik Bupati Achmad Fauzi di Pendopo Agung Keraton Sumenep, sekitar pukul 09.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB.
Sebelum dilantik, masing-masing kepala desa dan sejumlah ibu PKK diwajibkan menunjukkan sertifikat vaksin berikut hasil rapid test oleh petugas medis di depan Labang Mesem Keraton Sumenep.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep, Moh. Ramli dalam laporannya menyampaikan, pelantikan Kades terpilih itu mengacu pada Surat Keputusan (SK) Bupati Sumenep Nomor 118/550/KEP/435.013/2021 tanggal 13 Desember 2021 dan Surat Keputusan (SK) Bupati Sumenep Nomor 118/551/KEP/435.013/2021 tanggal 15 Desember 2021.
Usai dipanggil satu persatu, sebanyak 44 Kades terpilih tersebut diambil sumpah oleh Bupati Achmad Fauzi. Kemudian dilanjutkan dengan penandatangan berita acara pengambilan sumpah secara simbolis oleh perwakilan Kades terpilih hasil Pilkades Serentak dan Kades hasil Pilkades PAW.
Setelah mengambil sumpah, Bupati Achmad Fauzi dengan resmi melantik 44 Kades terpilih sesuai SK Bupati Sumenep Nomor 118/550/KEP/435.013/2021 yang ditetapkan tanggal 13 Desember 2021 dan SK Bupati Sumenep Nomor 118/551/KEP/435.013/2021 yang ditetapkan tanggal 15 Desember 2021.
“Dengan memanjatkan kehadirat Allah, Tuhan Yang Maha Esa atas taufiq dan hidayahnya, maka pada hari ini, Kamis tanggal 16 Desember 2021, saya Bupati Sumenep dengan resmi melantik saudara-saudara sebagai kepala desa terpilih tahun 2021 sesuai Surat Keputusan Bupati Sumenep,†kata Bupati Achmad Fauzi saat melantik 44 Kades terpilih di sesi pertama.
Orang nomor satu di Sumenep itu menegaskan, dirinya percaya ke-44 Kades yang dilantik pada sesi pertama akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diembakan oleh masyarakat melalui Pilkades Serentak maupun Pilkades PAW.
“Semoga Allah, Tuhan Yang Maha Esa, senantiasa membantu kita,†harap Bupati.
Pelantikan Kades terpilih sesi pertama itu dilanjutkan dengan penyematan tanda jabatan dan penyerahan petikan Surat Keputusan (SK) Bupati Sumenep secara simbolis kepada perwakilan Kades terlantik hasil Pilkades Serentak dan Pilkades PAW tahun 2021.
“Saya ucapkan selamat dan sukses kepada seluruh kepala desa yang telah resmi dilantik pada hari ini,” kata Bupati Achmad Fauzi, saat sambutan.
Berikut nama-nama Kepala Desa terpilih hasil Pilkades Serentak Tahun 2021 sesuai dengan Lampiran Keputusan Bupati Sumenep Nomor 188/550/KEP/435.013/2021 tanggal 13 Desember 2021 tentang Pengesahan dan Pengangkatan Kades Terpilih Pilkades Serentak Tahun 2021 di Kabupaten Sumenep:
- Untung Sugiono, Kades Marengan Daya, Kecamatan Kota Sumenep
- Mohammad Salehoddin, S.A.N, Kades Parsanga, Kecamatan Kota Sumenep
- Waki’ah, SE, Kades Kebunan, Kecamatan Kota Sumenep
- Mohammad Zin, Kades Batuan, Kecamatan Batuan
- Subagyo, Kades Slopeng, Kecamatan Dasuk
- Sumiyati, S.Sos, Kades Beringin, Kecamatan Dasuk
- Sabuwang, Kades Kertasada, Kecamatan Kalianget
- Dasuki Wahyudi, ST, Kades Marengan Laok, Kecamatan Kalianget
- Subhan, S.Pd.I., Kades Prancak, Kecamatan Pasongsongan
- Abpaisol, Kades Lebbeng Timur, Kecamatan Pasongsongan
- Suhanto, S.Pd., Kades Soddara, Kecamatan Pasongsongan
- Abd. Basith, S.Sy, Kades Tamidung, Kecamatan Batang-batang
- R. Bashiratul Aini, S.Sos, Kades Bata’al Barat, Kecamatan Ganding
- Farhah, Kades Rombiya Barat, Kecamatan Ganding
- Hayati, Kades Rombiya Timur, Kecamatan Ganding
- Gufron Efendi, SE, Kades Gadu Timur, Kecamatan Ganding
- Zaini, Kades Ketawang Larangan, Kecamatan Ganding
- Badriyah, Kades Ketawang Parebaan, Kecamatan Ganding
- Hairuddin, Kades Ketawang Karay, Kecamatan Ganding
- Ali Makki, Kades Pakandangan Tengah, Kecamatan Bluto
- Puyarni, Kades Guluk Manjung, Kecamatan Bluto
- Monasit, S.Pd.I., Kades Sera Barat, Kecamatan Bluto
- Ely Fitriyah, Kades Sera Tengah, Kecamatan Bluto
- Helmiyati, S.Pd.I., Kades Gingging, Kecamatan Bluto
- Abd. Karim, S.Pd.I., Kades Batuputih Kenek, Kecamatan Batuputih
- Harno, S.Pd., Kades Batuputih Daya, Kecamatan Batuputih
- Atnawi, Kades Badur, Kecamatan Batuputih
- Zumiyasih, S.Pd., Kades Juruan Daya, Kecamatan Batuputih
- Asnawi, Kades Aeng Merra, Kecamatan Batuputih
- Holgi, Kades Bantelan, Kecamatan Batuputih
- Arkan, Kades Giring, Kecamatan Manding
- Hozan, Kades Lanjuk, Kecamatan Manding
- Hammat, S.Sos, Kades Jabaan, Kecamatan Manding
- Adnan, S.Sos, Kades Talango, Kecamatan Talango
- Ikram Dahlan, S.IP, Kades Cabbiya, Kecamatan Talango
- Kismun, S.Pd.I., Kades Poteran, Kecamatan Talango
- Imam Samsul Arifin, Kades Campor Barat, Kecamatan Ambunten
- Sakur, Kades Jadung, Kecamatan Dungkek
- Jumahri, SE, Kades Dungkek, Kecamatan Dungkek
- Abu Raera, S.A.N, Kades Lapa Taman, Kecamatan Dungkek
- Darussalam, Kades Masalima, Kecamatan Masalembu
- Joni Junaidi, Kades Sapeken, Kecamatan Sapeken
Sementara dua Kades lainnya hasil Pilkades Pengganti Antar Waktu (PAW) Tahun 2021 sesuai Keputusan Keputusan (SK) Bupati Sumenep Nomor 118/551/KEP/435.013/2021 tentang Pengesahan dan Pengangkatan PAW Kades terpilih tahun 2021 yang ditetapkan tanggal 15 Desember 2021 adalah sebagai berikut:
- Idawati, Kades Kasengan, Kecamatan Manding (masa berakhir jabatan sampai 30 Desember 2025)
- Fawaed, Kades Kapedi, Kecamatan Bluto (masa berakhir jabatan sampai 15 Desember 2023). (*)