Gempa M 6,7 di Malang, Pengunjung Mall Berhamburan. Warga Sumenep Merasakan Guncangan

×

Gempa M 6,7 di Malang, Pengunjung Mall Berhamburan. Warga Sumenep Merasakan Guncangan

Sebarkan artikel ini
Gempa M 6,7 di Malang, Pengunjung Mall Berhamburan. Warga Sumenep Merasakan Guncangan
Rilis BMKG: Gempa Bumi dengan kekuatan: 6.7 SR, 82 km BaratDaya KAB-MALANG-JATIM, waktu gempa: 10-Apr-21 14:00:15 WIB, Gempa ini tidak berpotensi TSUNAMI.

matamaduranews.com-SUMENEP-Warga di sekitar Kota Sumenep, merasakan ada goncangan gempa yang berlangsung pada Sabtu, 10 April 2020 pukul 14.08 WIB.

Ibu Irma, warga Desa Pandian, Kota Sumenep, sempat merasakan gonjangan gempa.

Salah satu Guru SD ini, mengaku pusing pasca goncangan gempa.

Diyah, putri Irma menyaksikan lemari di kamarnya bergoyang.

“Saya dibangunkan oleh anak. Pas bangun kepala saya pusing. Mungkin pengaruh gempa,” terangnya kepada Mata Madura, Sabtu siang.

Informasi yang dihimpun Mata Madura, gempa yang dirasa di Sumenep, Madura itu berpusat di Barat Daya Kabupaten Malang.

Dari Data BMKG disebutkan kalau gempa berkekuatan Magnitudo 6,7 tapi tidak berpotensi tsunami.

Gempa terjadi pada 8.95 LS, 112.48 BT dengan kedalaman 25 Km.

“Telah Terjadi gempabumi dengan kekuatan: 6.7 SR, 82 km BaratDaya KAB-MALANG-JATIM, waktu gempa: 10-Apr-21 14:00:15 WIB, Gempa ini tidak berpotensi TSUNAMI,” tulis BMKG dalam website resminya.

Gempa M 6,7 di Malang, Pengunjung Mall Berhamburan. Warga Sumenep Merasakan Guncangan

Pantauan SINDOnews di lapangan, sejumlah pengunjung dan karyawan mall dan hotel di Kota Malang berhamburan sesaat setelah terjadi gempa. Raut muka mereka panik dan kebingungan.

Hal yang sama juga dirasakan warga Surabaya.

Ibad, Mata Madura

KPU Bangkalan