Berita Utama

Gempa 5,2 SR di Bangkalan dan Aceh, Getarannya Hingga Pulau Bali

ilustrasi
ilustrasi
ilustrasi

MataMaduraNews.comBANGKALAN-Gempa tektonik berkekuatan 5,2 Skala Richter terjadi di sebelah utara Kecamatan, Sepuluh, Bangkalan, Madura, Jatim, Kamis pagi (06.59 WIB). Meski demikian, geterannya sempat dirasakan di beberapa wilayah Pulau Dewata, Bali.

Rilis BMKG Wilayah III Denpasar menyebut, gempa tersebut terjadi di kedalaman laut 610 km. Dengan lokasi lintang 6.31 LS, bujur 112.96 BT. “Namun, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami,” sebagaimana ditulist Balipost.com.

Gempa bumi serupa berkekuatan 5,2 Skala Richter juga mengguncang Kabupaten Simeulue, Aceh sekira pukul 09.09 WIB.

Dilansir dari situs resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di 492 kilometer sebelah barat Daya Kabupaten Simeulue pada kedalaman 10 kilometer.

Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Drs Mochamad Riyadi M.Si, menerangkan dampak gempa bumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan BMKG, geteran gempa dirasakan di Bangkalan, Gresik, Tuban, Surabaya, Sidoarjo, dan Situbondo dengan skala intesitas I SIG. Artinya, gempa tidak terlalu dirasakan atau hanya beberapa orang yang merasakan tetapi tetap geterannya tetap terekam oleh alat.

“Karena hiposenternya dalam maka gempa ini tidak berpotensi merusak dan tidak berpotensi tsunami,” kata Mochamad Riyadi dalam rilis yang diterima Okezone di Jakarta, Kamis (21/9/2017).

Dia nemambahkan, jika ditinjau dari kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dalam akibat aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia ke bawah Lempeng Eurasia di sebelah utara Madura. Hasil nalisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi ini dibangkitkan oleh aktivitas penyesaran turun (normal fault).

“Hingga pukul 07.30 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan (aftershock). Kepada masyarakat di sekitar wilayah Kabupaten Bangkalan diimbau agar tetap tenang,” pungkasnya.

okezone.com

Exit mobile version