Gempa Banten Terasa Hingga Jakarta

Gempa Banten
Gempa Banten terjadi pada Rabu (14/4) pukul 13.28 WIB dengan kedalaman 17 km. Pusat gempa berada di laut 59 km Barat daya Bayah. Gempa dirasakan di sejumlah tempat hingga ke Jakarta. Sukabumi merasakan gempa dengan skala II-III MMI, Pelabuhan Ratu, Bayah dan Jakarta dengan skala II MMI. (BMKG)

matamaduranews.comJAKARTAGempa bumi kembali mengguncang Indonesia. Kali ini, getaran berkekuatan 5,1 skala Richter mengguncang Banten.

Dilansir dari laman BMKG, gempa terjadi pada Rabu (14/4) pukul 13.28 WIB dengan kedalaman 17 km. Pusat gempa berada di laut 59 km Barat daya Bayah.

“Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG dalam laman informasinya.

Gempa dirasakan di sejumlah tempat hingga ke Jakarta.

Sukabumi merasakan gempa dengan skala II-III MMI, Pelabuhan Ratu, Bayah dan Jakarta dengan skala II MMI.

Sementara itu, dunia maya ramai mengomentari twit BMKG terkait gempa tersebut. Ada yang menyebut getaran gempa terasa hingga Sukabumi.

“Ya Allah terasa sampai Sukabumi,” tulis Juni@hellomyjune26.

“Kerasa lumayan kenceng ke sukabumi,” kata Riri Novia @riri_ovii

Nadya, seorang karyawan swasta yang berkantor di kawasan Cikini, sempat merasakan getaran gempa.

“Saya lagi di lantai 3 gedung 5 tingkat. Gempa terasa sekitar pukul 13.32 WIB. Enggak lama, di bawah 10 detik aja,” ujar Nadya, seperti dikutip liputan6.com.

Terasa hingga Cianjur

Tak hanya Sukabumi, warga di Cianjur juga merasakan goyangan gempa.

“Cianjur bergoyang juga barusan,” tulis Pushpin DAY6 iyagi by Deti Mega P @detii0730

“Bener teh, kerasa pisan ya,” timpal Putri Aulyza (Tito) @aulyzaputri

(**)

Exit mobile version