Kakek dan Cucu di Sampang Tewas Setelah Tabrak Pohon Asam

×

Kakek dan Cucu di Sampang Tewas Setelah Tabrak Pohon Asam

Sebarkan artikel ini
Kakek dan Cucu di Sampang Tewas Setelah Tabrak Pohon Asam
Lokasi kecelakaan di JL Raya Taddan, Camplong, Sampang yang menewaskan kakek dan cucu asal JL Dipenogoro,Kota Sampang, pada hari Sabtu (28/11/2020).(matamadura.jamal)

matamaduranews.comSAMPANG-Nasib malang menimpa kakek dan cucu asal warga JL Diponegoro, Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Kota Sampang.

Keduanya mengalami kecelakaan tunggal yang merenggut nyawa setelah menabrak pohon asam yang berada di pinggir jalan, pada hari Sabtu (28/11/2020) sekitar pukul 12.00 WIB.

Kanit Laka Lantas Polres Sampang, Ipda Eko Puji Waluyo kepada Mata Madura mengatakan, kronologi kecelakaan yang menewaskan itu, berawal dari sang kakek, Nor Hasan(60) bersama cucu Ahmad Rizki Saputro (6) mengendarai Sepeda Motor Vario Nopol M 4862 PO melaju dari arah Pamekasan ke Sampang dengan kecepatan tinggi.

Tepat di JL Raya Desa Taddan, Kecamatan Camplong, Nor Hasan mendahului mobil panther.

“Dari arah berlawanan ada kendaraan yang melaju. Sehingga Nor Hasan mencoba kembali ke posisi kiri namun kehilangan kendali. Lalu, kendaraan yang dikendarai menabrak pohon asam di bahu jalan,” terang Kasat Eko.

Kedua korban kecelakaan sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Mohmmad Zyn Sampang. Sayang, nyawa korban tidak dapat ditolong karena mengalami luka parah.

“Korban yang dibonceng tewas di tempat kejadian perkara (TKP),” tambah Eko.

Eko menambahkan, setelah menerima informasi kecelakaan itu, pihaknya segera mendatangi TKP untuk melakukan pemeriksaan keterangan saksi-saksi, mengamankan barang bukti, meminta visum RSUD Sampang guna penyelidikan lebih lanjut. (jamal)

KPU Bangkalan