Lomba Yel-Yel PKK Cukup Menghibur Warga Kangayan

×

Lomba Yel-Yel PKK Cukup Menghibur Warga Kangayan

Sebarkan artikel ini
Lomba Yel-Yel PKK Cukup Menghibur Warga Kangayan
Ketua TP PKK Sumenep Nurfitriana Busyro disambut warga Kangayan. (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Dalam rangka Hari Ibu, PKK Kecamatan Kangayan Pulau Kangean gelar Lomba Yel-Yel PKK. Pagelaran lomba tersebut dibarengkan dengan kunjungan Bupati Sumenep KH A. Busyro Karim, Selasa (04/12/2018) di halaman kantor kecamatan setempat.

Berkat lomba Yel-Yel PKK, semua peserta rombongan Safari Kepulauan merasa terhibur. Begitu pula warga yang hadir tampak sumringah.

Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep, Nurfitriana Busyro mengaku sangat apresiatif dengan lomba Yel-Yel PKK yang diadakan PKK Kangayan.

“Luar biasa lomba Yel-Yel PKK-nya, pesertanya kreatif dan penampilannya cukup menghibur kami rombongan Safari Kepulauan,” aku Bunda Fitri.

Lomba Yel-Yel PKK Cukup Menghibur Warga Kangayan
Ketua DWP Sumenep Chosnol Khatimah menyerahkan hadiah kepada pemenang Lomba Yel-yel PKK di Kangayan. (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

Istri Bupati Busyro Karim itu berharap, agar PKK tidak hanya di Kangayan terus fokus dan maksimal dalam melaksanakan 10 Program Pokok PKK.

“Sehingga peran PKK itu jelas dan tidak terkesan pelengkap saja,” imbau Bunda Fitri.

Sementara itu, Ketua DWP Sumenep Chosnol Khatimah tak hanya hadir mendampingi Bunda Fitri. Dalam acara tersebut, istri Sekda Edy Rasiyadi itu didaulat menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba.

Rusydiyono, Mata Madura

KPU Bangkalan