Mengenal Hairul Anwar; Pengusaha Muda yang Digadang Bacawabup di Pilkada Sumenep 2020

Hairul Anwar
Hairul Anwar saat di Cafe Gua Soekarno

matamaduranews.com-SUMENEP-Hairul Anwar tergolong pengusaha muda yang sukses dalam waktu sekejap. Gurita bisnisnya tersebar di pulau dan darat tanpa ada yang memperhitungkan.

Saat ini, Hairul digadang sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) dari unsur pengusaha di Pilkada Sumenep 2020.

Pengusaha kelahiran Pasongsongan, 18 Agustus 1980 ini didorong ikut dalam kontetasi Pilkada Sumenep karena dinilai mampu memikirkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Sumenep.

Selain itu, terekam jejak kepedulian Hairul yang diakui banyak orang. Salah satu contoh adalah usaha merugi yang tetap dipertahankan demi nasib kehidupan warga kepulauan.

“Lihat PLTD Masalembu murni dikelola Hairul. Bahan energy-nya menggunakan solar industri dengan harga Rp 9.800 per liter. Sedangkan untuk menghidupi per KWH di PLTD Masalembu memerlukan solar 0,58 – 0,72 liter atau setara Rp 4.800. Sehingga minus Rp 550 per KWH,” cerita Cyaiful Anang, kolega Hairul asal Pulau Gili Raja saat bincang-bincang kepada Mata Madura, suatu waktu.

Diceritakan, PLTD Masalembu mulai dikelola Hairul sejak 2016 hingga saat ini melalui Koperasi Energi dan Ketenaga Listrikan Indonesia (Koperlindo) Jatim.

Awal mula Hairul mengelola PLTD Masalembu setelah diminta bantuan  Bupati Sumenep KH A. Busyro Karim. Ketika itu, warga Pulau Masalembu mengalami krisis listrik berkepanjangan akibat mesin diesel rusak dan lama mangkrak. Sehingga banyak warga Masalembu wadul ke Bupati Sumenep.

Selain keperdulian berbisnis, aktivitas sosial dan keperdulian terhadap orang yang butuh, sudah bukan hal baru. Yoyok Tri, kolega Hairul di PAN memberi testimoni soal keperibadian Hairul.

“Soal bantu orang, Hairul memang sengaja menyembunyikan. Pribadinya ikhlas membantu orang tanpa ngerti siapa yang minta bantuan. Bahkan Hairul senang bisa bantu orang yang benar butuh,” cerita Yoyok Tri, kepada Mata Madura.

Biodata:

Nama: Hairul Anwar, ST, MT
Sumenep, 18 Agustus 1980
Alamat: Jl. Kartini No.81 Desa Pangarangan, Kecamatan Kota Sumenep

Riwayat Pendidikan:
SDN Panaongan 1 Pasongsongan Sumenep (1986- 1992)
SMPN 1 Pasongsongan Sumenep (19921995)
SMAN 1 Jember (1995-1998)
Sarjana Teknik Sipil ITATS Surabaya (1999-2005)
Sarjana UK Petra Surabaya Ahli Teknologi, Jurusan Pekerjaan dan Penulangan Beton (2005)
Pasca Sarjana Magister Teknik Lingkungan ITATS Surabaya

Riwayat Pekerjaan:
Manager Pemasaran UD Panin Rimba Sejahtera, Produsen Kusen dan Pintu Jati (2005-2006)
Direktur Cabang PT Creative Consultan Sumenep, Perusahaan Konsultan Perencanaan dan Pengawasan (2006-2007)
Direktur CV Madura Energy, Perusahaan Konsultan Manajemen, Teknik dan Jaringan Listrik (2009-sekarang)
Komisaris CV Panin Group, Perusahan Perdagangan dan Jasa (2009-sekarang)
Distributor Relationship PT Sharp Electronic, untuk produk renewable energy and home apliance (2010-sekarang)
Distributor Astra Otoparts (2010-sekarang)
Komisaris Utama PT Madura Energy Infrastruktur, bergerak dalam bidang pekerjaan instalasi jaringan listrik tegangan menengah 20Kv, gardu distribusi, tegangan rendah 380 volt dan pembangkit energi baru terbarukan (2014-sekarang)
Komisaris Utama PT Panin Infrastruktur Mediakom, media online
Owner Gua Soekarno

Riwayat Organisasi:
Ketua OSIS SMPN 1 Pasongsongan (1993-1994)
Pengurus OSIS SMA 1 Jember (1996_1997)
Perintis DPC PAN  Kec. Pasongsongan Sumenep (1998)
Ketua BM PAN Sumenep
Ketua Aklindo (Asosiasi Kontraktor Ketenagalistrikan Indonesisa) Kabupaten Sumenep (2010-sekarang)
Ketua KADIN Kabupaten Sumenep
Ketua Aksindo (Asosiasi Kontraktor Kontruksi) Kab. Sumenep
Wakil Ketua I BPP Jatim (2015-sekarang)
Wakil Ketua HIPMI Bidang Energi Sumber Daya Mineral (2015-sekarang)
Ketua PSSI Sumenep

Rusydiyono, Mata Madura

Exit mobile version