Operator Desa Dituding Kampanye Cakades di Medsos Terjawab, Pj Kades Memberi Penjelasan

Operator Desa Dituding Kampanye Cakades di Medsos Terjawab
Pj Kades Tambuko, Hairil Lukman (kanan) dan postingan akun milik operator desa yang disebut kena retas oleh orang tak bertanggungjawab. (matamadura.yudik)

matamaduranews.comSUMENEPOperator Desa Tambuko, Kecamtan Guluk-Guluk, Sumenep, Sim’an yang sempat dituding kampanye salah satu Cakades di media sosial akhirnya terjawab.

Pj Kades Tambuko, Hairil Lukman kepada Mata Madura menjelaskan bahawa akun Facebook atas nama Sim An Abi Liza telah diretas oleh seseorang yang tak bertanggungjawab.

“Itu akun Sim’an operator desa Tambuko diretas orang tak bertanggungjawab. Termasuk akun FB Pak Sekdes dan akun FD Pemdes Tambuko serta akun FB salah satu calon Kades juga diretas,” sebut Hairil dalam keterangan via WhatsApp kepada Mata Madura, Minggu siang (4/7/2021).

Menurut Hairil, setelah ramai di media terkait pemberitaan postingan Sim’an. Hairil langsung menegurnya. Saat ditegur Pj Kades. Sim’an kaget karena dirinya tak bisa masuk akun berandanya.

“Sim’an jadi korban fitnah. Saya selaku Pj Kades langsung memberi pemahaman kepada Sim’an demi menjaga kondusifitas pelaksanaan Pilkades Tambuko,” terang Hairil.

“Persoalan ini sebenarnya karena adanya miskomunikasi saja dan saya berharap agar menjadi pembelajaran kedepannya,” sambungnya.

Seperti diketahui, Pilkades Tambuko menjadi salah satu peserta Pilkades Serentak 2021dari 4 desa se Kecamatan Guluk-Guluk.

Pilkades Tambuko diikuti dua Cakades dengan 2.186 DPT yang terbagi untuk 6 TPS.

Hairil menyebut, segala persiapan untuk menyambut pelaksanaan Pilkades Tambuko sudah mencapai 85%,

Berikut Jumlah DPT yang terbagi 7 TPS:

TPS 1 406
TPS 2 359
TPS 3 385
TPS 4 322
TPS 5 383
TPS 6 331
Total 2.186

Sementara itu, selama menjabat Pj Kades Tambuko. Hairil cukup banyak menorehkan prestasi. Seperti:

  • Penetapan APBDes 2021 masuk yang pertama se Kecamatan Guluk-Guluk.
  • Pelaksanaan PPKM pertama se Kecamatan Guluk-Guluk
  • Pelaksanaan SDGs pertama tercepat se Kabupaten Sumenep pada  27 Mei 2021 tuntas laporan baik offline dan online.
  • Penataan Administrasi Pemerintahan Desa terbaik tingkat kecamatan.
  • Pengaktifan Kegiatan PKK per Dusun.
  • Peningkatan kegiatan Posyandu baik PMT maupun pemberdayaan Kader Posyandu.

Yudik, Mata Madura

Exit mobile version