Pemdes Batuputih Laok Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

×

Pemdes Batuputih Laok Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

Sebarkan artikel ini
Maulid Nabi
Majelis Sholawat Ababil saat memeriahkan acara Maulid Nabi Muhammad yang digelar Pemdes Batuputih Laok, Ahad (21/11/2021) malam

matamaduranews.comSUMENEP-Pemerintah Desa (Pemdes) Batuputih Laok, Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep, menggelar Pengajian Umum memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1433 H, Ahad (21/11/2021) malam.

Kegiatan yang digelar di sebelah timur kediaman Kepala Desa Batuputih Laok itu, dimeriahkan dengan Majelis Sholawat Ababil. Dihadiri sejumlah ulama, tokoh masyarakat, dan ribuan masyarakat setempat.

Kepala Desa Batuputih Laok, Moh. Hasan dalam sambutannya mengatakan, tujuan Maulid Nabi ini diselenggarakan selain merupakan ekspresi kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, juga untuk mendoakan keselamatan desa.

“Acara ini merupakan bentuk cinta kita kepada Baginda Nabi Muhammad SAW dan melalui momentum maulid, kita berdoa dan berharap keberkahan agar warga Desa Batuputih Laok dijauhkan dari berbagai macam penyakit dan bahaya,” ungkap Hasan, Ahad (21/11/2021).

Pihaknya mengharapkan kepada masyarakat agar perayaan maulid ini tidak hanya seremonial saja, melainkan juga meneladani apa yang pernah dilakukan Rasulullah SAW.

“Jadi, peringatan Maulid Nabi setiap tahunnya ini dijadikan introspeksi diri. Sebagai umat Rasulullah, kita wajib meneladani akhlak beliau”, harapnya.

Selain itu, lanjut Hasan, pihaknya mengajak masyarakat agar melakukan vaksinasi guna tercapainya herd immunity di Desa Batuputih Laok.

“Kami imbau kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi agar segera vaksin. Besok, Senin (22/11/2021) tersedia vaksinasi di balai”, ajak Hasan.

Kegiatan Maulid Nabi ini dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan KH. M. Kholil Yasin dari Kabupaten Bangkalan. Kemudian, acara ditutup dengan pembacaan doa. (*)

KPU Bangkalan