Politik

PKB Batang-Batang Gaspol Atur Formasi Siap Laga

PKB Batang-Batang Gaspol Atur Formasi Siap Laga
Tim Formatur PAC PKB Batang-Batang berembuk tentukan nama-nama kepengurusan 2019-2024. (Foto for Mata Madura)

matamaduranews.com-SUMENEP-Setelah terpilih sebagai Ketua PAC PKB Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Ahmari langsung tancap gas persiapkan pra pelantikan.

Langkah selanjutnya, Ahmari bersama Tim Formatur langsung berembuk dan godok sejumlah nama guna rampungkan struktur kepengurusan periode 2019-2024.

Rapat Tim Formatur itu bertempat di rumah Wakil Sekretaris Dewan Tanfidz DPC PKB Sumenep, Kiai As’ari di Desa Legung Barat, yang kebetulan memang sesepuh PAC PKB Batang-Batang periode sebelumnya.

Kepada Mata Madura, Ahmari menyampaikan, rapat tim formatur itu sengaja dilaksanakan segera. Kendati demikian, tim tidak mau gegabah dalam memilih dan memasukkan nama-nama untuk mengisi posisi pengurus PKB Batang-Batang.

“Tidak akan gegabah dalam merekrut pengurus, karena kita menginginkan orang yang nantinya dilantik sebagai pengurus adalah orang-orang yang benar-benar siap mengabdi besarkan PKB,” aku Ahmari ketika menghubungi Mata Madura, Selasa siang (23/07/2019).

BACA JUGA: Ahmari, Komitmen Satukan Irama Perjuangan PKB Batang-Batang

Mempertegas pernyataan Ahmari, Kiai As’ari sebagai sesepuh PAC PKB Batang-Batang menyatakan, yang dilakukan tim formatur saat ini adalah menggodok dan menyeleksi nama-nama yang diambil dari tiap-tiap ranting.

“Yang jelas dari nama-nama yang diseleksi oleh tim formatur tadi malam 80 persen dari kalangan muda, karena kami menginginkan adanya penyegaran,” papar Kiai As’ari yang juga anggota DPKS Sumenep.

Dia berharap kepada Ketua terpilih berikut pasukannya yang masih dalam penggodokan, agar nantinya solid.

Silaturahim kepada guru-guru ngaji sebagai akar rumput PKB harus terus dijaga. Komunikasi dan konsolidasi ke tingkat ranting juga diminta Kiai As’ari agar dimaksimalkan.

“Semoga bisa bangkit, sehingga bisa mengembalikam kursi PKB di Batang-Batang yang hilang pada Pemilu kemarin,” tegasnya.

Rusydiyono, Mata Madura

Exit mobile version