Soal Adopsi Bayi Laki-Laki di Pragaan Laok, Dinsos: Kita Tunggu Beberapa Hari Ini

Adopsi Bayi Laki-Laki yang Ditemukan di Pragaan Laok
Bayi laki-laki yang ditemukan Selvi Andriani di pinggir Jalan Raya Sumenep – Pamekasan, Jumat (14/02/2020) siang saat berada di rumahnya di Desa Karduluk, Kecamatan Pragaan. (Foto for Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Soal adopsi bayi laki-laki yang ditemukan Selvi Andriani di Dusun Maronggi Laok, Desa Pragaan Laok, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, menjadi perhatian publik.

Salah satunya datang dari sejumlah pembaca Mata Madura yang menghubungi redaksi guna mendapatkan kepastian apakah bayi yang ditemukan Selvi pada Jumat (14/02/2020) siang sekira pukul 12.30 WIB itu, sudah ada pihak yang mau mengadopsi.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, redaksi mendapat telepon dan pesan WhatsApp dari sejumlah pembaca, Sabtu (15/02/2020) kemarin, terkait adopsi bayi yang ditemukan Selvi di pinggir Jalan Raya Sumenep – Pamekasan.

Baca Juga: Kepala Dinsos Sumenep Konfirmasi Si Penemu Bayi Laki-Laki di Pragaan Laok yang Mau Adopsi

Sebab, pada pukul 21.48 WIB, Jumat (14/02/2020) malam, redaksi Mata Madura menayangkan berita dengan judul “Tertarik Adopsi Bayi Laki-Laki di Pragaan Laok Ini, Silakan Urus Ke Dinsos Sumenep”.

Berita tersebut berdasarkan informasi lanjutan dari Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti S, Jumat (14/02/2020) petang, atas ditemukannya bayi laki-laki oleh Selvi sepulang kerja dengan mengendarai motor sendirian.

“Apabila mau diadopsi resmi bisa urus di Dinsos,” kata AKP Widiarti waktu itu.

Baca Juga: Alhamdulillah, Bayi Laki-Laki di Pragaan Laok Ini Mau Diadopsi Si Penemu

Guna memberikan informasi yang update kepada pembaca, Mata Madura langsung menghubungi pihak Polres Sumenep dan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sumenep pada Sabtu pagi (15/02/2020) kemarin.

“Penemu yang mau mengadopsi,” kata AKP Widiarti via WhatsApp, dengan singkat.

Penyataan Kasubbag Humas Polres Sumenep itu tak lama kemudian juga dikonfirmasi oleh Kepala Dinsos Sumenep, Muhammad Iksan.

“Yang sudah menyampaikan ke kami untuk mengadopsi anak tersebut adalah penemu bayi melalui Polres,” ujar Iksan kepada Mata Madura.

Baca Juga: Tertarik Adopsi Bayi Laki-Laki di Pragaan Laok Ini, Silakan Urus Ke Dinsos Sumenep

Namun, hingga kemarin belum ada dari pihak penemu maupun keluarganya yang menghubungi Dinsos Sumenep secara langsung.

Iksan sendiri juga menyatakan agar sabar menunggu beberapa hari ke depan, karena barangkali orang tua si bayi sadar untuk merawat bayinya.

“Kita tunggu beberapa hari ini, sambil lalu menunggu semua surat permohonan dan berkas keterangan, barangkali ada orang tua si bayi yang sadar untuk merawat bayinya,” ungkap Iksan.

Rafiqi, Mata Madura

Exit mobile version