
MataMaduraNews.com, BANGKALAN-Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) RI H. Imam Nahrawi memberi kejutan kepada peserta Pelatihan Kader Pertama (PKP) Gel. II yang dilaksanakan DPC PKB Bangkalan. Kunjungan surprise bagi kader ini dilaksanakan pasca meresmikan Lapangan Olahraga Indoor MAN Bangakalan dan PembukaanTurnamen Futsal Tingkat Mts/SMP Se-Kabupaten Bangkalan, Minggu (25/12/2016) siang.
Cak Imam-sapaan akrab Imam Nahrawi-berkunjung ke acara tersebut saat-saat proses pelatihan berlangsung. Sontak peserta pelatihan pun kaget, haru dan gembira saat dia memasuki aula Graha Kebangkitan Bangsa.
Mantan Sekjend DPP PKB juga Ketua DPW PKB JawaTimur itu mengucapkan selamat kepada seluruh peserta PKP Gel. II. Hal itu karena untuk bisa mengikuti Pelatihan Kader di PKB diakui Imam sangat sulit dan melalui proses yang panjang.
Bagi kader yang telah mengikuti pelatihan, Cak Imam berharap bisa berkontribusi kepada masyarakat dan menjadi ujung tombak Partai Kebangkitan Bangsa. Ujung tombak yang dimaksud, kata dia, yakni dalam hal pengetahuan serta memiliki analisa yang tajam dalam membaca kehidupan sosial masyarakat.
“Terima kasih atas keseriusan teman-teman peserta PKP. Semoga alumni PKP ini bisa menjadi ujung tombak partai dan peka pada keadaan serta mampu menjadi politisi yang baik,†katanya.

Mantan aktivis PMII itu mengatakan, politisi yang baik adalah politisi yang mengedepankan akhlaqul karimah, tidak memakai otot, dan tidak memaksakan kehendak kepada orang lain. Karena itu ia berpesan agar akhlak dijadikan pondasi awal para kader dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
“Sehingga tidak pernah menyakiti siapapun dan tidak pernah disakiti oleh siapapun,†ujar Cak Imam.
Wakil Bupati Bangkalan Mondir A. Rofi’i yang hadir dalam acara tersebut pun tak lupa untuk berpesan. Ia berharap, para alumni PKP harus bisa memberikan kontribusi. Sebab itu merupakan bhakti dari PKB untuk bangsa, khususnya Kabupaten Bangkalan.
“Para Kader harus bisa mentranformasi ilmu yang sudah didapat di pelatihan ini (PKP, red). Serta berkontribusi dalam pembangunan Desa khususnya Bangkalanâ€Â ungkap Ketua DPC PKB Bangkalan itu.
Abdoel/Aliman, Mata Bangkalan