Timgar Berharap Pembahasan KUA-PPAS Cepet Selesai. Kenapa?

Pj Sekda Bangkalan Setiabudi (matamadura.syaiful)

matamaduranews.comBANGKALAN-Pemkab Bangkalan baru memaparkan draf KUA-PPAS (Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara) Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2020 di aula gedung DPRD Bangkalan, Senin (4/11).

Pemaparan Tim Anggaran (Tmgar) Pemkab dipimpin Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Bangkalan, Setiabudi.

Kepada wartawan, Pj Sekda Bangkalan Setiabudi berharap pembahasan KUA-PPAS bisa cepat selesai. “Semakin cepat selesai rapat anggaran ini, juga semakin cepat dalam pengajuan nomor di Pemprov Jatim,” tuturnya, usai rapat bersama Banggar.

Dikatakan, KUA-PPAS yang diajukan ke DPRD bersifat perencanaan. Perlu pembahasan bersama Badan Anggaran (Banggar) DPRD.

“Namanya juga perencanaan ya bisa diteruskan atau juga dibatalkan.Masih dinamis, bisa berubah. Kami berharap cepat tuntas pembahasannya,” ujar Ketua Timgar Pemkab ini.

Setiabudi mengklaim, Timgar telah menyusunan KUA-PPAS melalui penjabaran janji Politik Ra Latif-Mohni saat Pilkada 2018 lalu.

“Pembahasan disesuaikan dengan arah kebijakan, kebutuhan dan kemampuan anggaran yang kita miliki,” tambahnya.

Sementara, Muhammad Fahad, Ketua Banggar DPRD Bangkalan menyebut, paparan KUA-PPAS dari Timgar yang dilaksanakan kali ini tidak perlu ditanggapi. Dirinya hanya melihat apakah sesuai draft KUA-PAS yang diberikan pada Anggota Banggar.

“Rapat kali ini hanya pemaparan saja. Teman-teman Banggar hanya mendengarkan apakah isi dari KUA-PPAS sama dengan yang telah disetorkan ke Banggar,” sebut Ra Fahad sapaan akrabnya saat diwawancarai Mata Madura, Senin (4/11/2019).

Ditambahkan, Selasa besok akan melanjutkan pembahasan antara Timgar dan Banggar terkait draf KUA-PPAS yang disetor.

“Besok akan kembali dibahas oleh anggota Banggar, dalam rapat lanjutan, jika misalkan tidak ada yang sesuai, atau ada kekurangan serta kelebihan akan ditanyakan dan meminta untuk diganti,” tambah Ra Fahad.

Syaiful, Mata Bangkalan

Exit mobile version