TP PKK Sumenep Samakan Persepsi dengan Sosialisasi Posyandu

SATUKAN VISI: Suasana Sosialisasi Penguatan Kelompok Taman Posyandu TP PKK Kabupaten Sumenep Tahun 2016. (Foto Rusydiyono Mata Madura)
SATUKAN VISI: Suasana Sosialisasi Penguatan Kelompok Taman Posyandu TP PKK Kabupaten Sumenep Tahun 2016. (Foto Rusydiyono Mata Madura)
SATUKAN VISI: Suasana Sosialisasi Penguatan Kelompok Taman Posyandu TP PKK Kabupaten Sumenep Tahun 2016. (Foto Rusydiyono Mata Madura)

MataMaduraNews.com, SUMENEP-Layanan Taman Posyandu di Sumenep kini tidak hanya berkaitan dengan masalah kesehatan. Menurut Ketua TP PKK Nurfitriana Busyro Karim, sudah ada program Pengembangan Anak Usia Dini (PAUD) dan Bina Keluarga Balita (BKB) yang tengah disosialisasikan.

Sebagai langkah awal guna guna mensukseskan ketiga layanan tersebut, TP PKK Sumenep mengadakan Sosialisasi Penguatan Kelompok Taman Posyandu TP PKK dan Dinas Terkait, Jum’at (23/12/2016) bertempat di Aula PKK setempat. Selain dihadiri pengurus PKK baik kabupaten maupun kecamatan, hadir pula peserta dari Dinas Pendidikan, BPMP-KB, dan Dinas Kesehatan, serta seluruh kepala Puskesmas.

Dalam sambutannya, isteri Bupati Sumenep KH A. Busyro Karim menjelaskan, bahwasanya Taman Posyandu bukanlah hal baru. Melainkan ada peningkatan fungsi dalam Posyandu itu sendiri. Sehingga tinggal menggerakkan mesin-mesin organisasi agar bekerja lebih maksimal dengan beragam inovasi layanan.

“Semoga melalui acara ini bisa mempertajam pemahaman sekaligus menguatkan komitmen bersama dalam memajukan Posyandu agar betul-betul bermanfaat,” ucapnya.

Adapun tujuan dari sosialisasi tersebut, kata Bunda Fitri tidak lain untuk menyatukan tekad dan pemahaman demi keberlangsungan Posyandu ke depan. Harapannya, dengan demikian kesejahteraan dan pemerataan bagi masyarakat lebih maksimal.

“Tujuan untuk menyamakan persepsi dalam rangka eksistensi Posyandu ke depan,” tandasnya.

Rusydiyono, Mata Madura

Exit mobile version