Upaya Dinas Sosial Sumenep Cegah Covid-19

×

Upaya Dinas Sosial Sumenep Cegah Covid-19

Sebarkan artikel ini
Dinas Sosial Sumenep
Kepala Dinsos Sumenep, Muhammad Iksan. (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Pencegahan Covid-19 harus dilakukan secara serentak. Semua pihak dituntut untuk siaga.

Dalam hal ini, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur turut menyikapi supaya Virus Corona tidak menular.

Sebagaimana diakui Kepala Dinsos Sumenep, Mohammad Iksan, pandemi Covid-19 harus dilawan secara bersama-sama agar virus yang mudah menular itu tidak semakin meluas.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19, Bupati Busyro Pasang Bilik Disinfektan di Kantor Pemkab Sumenep

Karena itu, pihaknya mengupayakan berbagai langkah pencegahan. Salah satunya dengan menyediakan hand sanitizer di kantor Dinas Sosial Sumenep.

“Virus Corona (Covid-19) memang musuh bersama. Karena virus Corona ini baru terjadi sekarang dan tidak terprediksi oleh semuanya, sehingga kita harus lakukan antisipasi,” ucapnya, Senin (26/03/2020) lalu.

Tak cukup itu, sesuai arahan Bupati Sumenep KH A. Busyro Karim, Dinsos juga tidak menyelenggarakan kegiatan yang melibatkan banyak orang, seperti apel pagi.

Baca Juga: Di Pelabuhan Kalianget Sudah Tersedia Posko Pelayanan Corona

Kemudian juga ada Taruna Siaga Bencana (Tagana) yang akan bergerak khusus melakukan penyemprotan disinfektan.

Lebih dari itu, Iksan mengungkapkan koordinasi dengan tim kabupaten dilakukan menggunakan teleconference yang tersambung secara online ke semua OPD, maupun ke Bupati Busyro, Wabup Fauzi, dan Sekda.

“Informasi di jajaran OPD akan kami teruskan ke ASN yang ada di Dinas Sosial ini,” tutur Iksan.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19, RT 01 Perum Pondok Indah Kolor Sumenep Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Selain itu, dia mengajak seluruh elemen khususnya di Dinas Sosial Sumenep agar terus siaga melakukan upaya pencegahan.

“Minimal jaga jarak dan hindari pertemuan,” pungkas Iksan.

Rusydiyono, Mata Madura

KPU Bangkalan