ATM Setor Tunai BPRS Bhakti Sumekar Bakal Terpasang di Masjid Jamik Sumenep

×

ATM Setor Tunai BPRS Bhakti Sumekar Bakal Terpasang di Masjid Jamik Sumenep

Sebarkan artikel ini
Para Direksi PT BPRS Bhakti Sumekar

matamaduranews.com-PT BPRS Bhakti Sumekar kembali membuat terobosan dan langkah konkret dalam memanja nasabah.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Setelah sukses menyediakan 28 jaringan ATM Cardless (ATM tanpa kartu) dan layanan mobile banking. Kali ini, juga tersedia mesin ATM Setor Tunai/CRM (Cash Recycle Machine).

Mesin ATM Setor Tunai ini baru tersedia di kantor pusat. Belum terdistribusi ke 28 jaringan kantor cabang di Sumenep.

Direktur PT BPRS Bhakti Sumekar, Novi Sujatmiko mengatakan, mesin ATM Setor Tunai yang disediakan BPRS Bhakti Sumekar merupakan lanjutan dari komitmen manajemen untuk memanja nasabah.

“ATM Setor Tunai merupakan bagian dari program kami untuk lebih mendekatkan BPRS Bhakti Sumekar dengan masyarakat,” terang Novi saat dihubungi Mata Madura usai uji coba mesin ATM Setor Tunai di ATM Center BPRS Bhakti Sumekar, Jumat sore (18/10/2019).

Kata Novi, cara pengoperasian mesin ATM Setor Tunai sama halnya dengan penggunaan ATM Tanpa Kartu.

“Cara pengoperasiannya tetap seperti ATM tanpa kartu. Memasukkan PIN dan menunggu pasword dari kiriman SMS. Setelah itu baru dilakukan proses setor tunai,” tambah Novi.

Salah satu kelebihan ATM Setor Tunai milik BPRS Bhakti Sumekar adalah jumlah nominal uang untuk disetor mulai dari angka Rp 10 ribu, Rp 20 ribu, Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu.

“ATM Setor Tunai di BPRS Bhakti Sumekar, melayani pecahan uang mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 100 ribu bisa dilakukan transaksi,” papar Novi.

Selain akan disisipkan ke 28 jaringan yang ada. Novi juga sedang merancang pemasangan ATM Setor Tunai di sekitar Masjid Jamik Sumenep.

Novi berharap, kehadiran fasilitas ATM Setor Tunai di BPRS Bhakti Sumekar bisa memudahkan masyarakat dalam melakukan transaksi keuangan di BPRS Bhakti Sumekar.

inforial