
Foto MO MUFC for Mata Madura.
MataMaduraNewscom – MADURRA – Kapten Madura United FC (MU FC) Fabiano Beltrame barusan saja pecah telur di Liga 1. Gol tersebut dipersembahkan untuk sang istri yang menonton langsung dari tribun, Sabtu (22/07/2017).
Sebenarnya, center back berdarah Brazil itu sempat mencetak gol saat melawan Bhayangkara di pekan ke-14. Namun, gol yang terjadi di laga yang berlangsung di Stadion Bekasi, Kamis (13/07/2017) masuk ke gawang sendiri di penghujung waktu normal, maka MU FC harus menyerah 2:1.
Sekarang, gol yang diceploskan eks-pemain Persija Jakarta itu bersarang ke gawang lawan Dan membantu MU FC mengamankan 1 poin dari kandang Barito Putera.
“Saya senang bisa cetak gol, keluarga saya datang, saya cetak gol buat istri saya, pasti dia senang juga,” tuturnya usai laga.
Dengan hasil imbang, Laskar Sape Kerrap mengoleksi 29 poin. Hasil tersebut menempatkan Tim ini berada di posisi 2 klasemen sementara Liga 1 dengan menempel ketat Bhayangkara FC di puncak klasemen dengan hanya selisi sebiji poin.
Syahid, Mata Madura
Â