BeritaBerita Utama

Joget Tipis Usai Penurunan Bendera HUT RI ke 78 di Halaman Kantor Bupati Sumenep

Joget Forkopimda Sumenep
Aksi joget tipis pejabat Forkopimda mengikuti lirik lagu Satru usai upacara penurunan bendera, Kamis sore di halaman Kantor Bupati Sumenep JL Dr Cipto. (screenshootyoutube)

matamaduranews.com-JIKA joget massal terjadi di halaman Istana Merdeka ketika penyanyi Putri Ariani membawakan lagu “Rungkad” dalam upacara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia, Kamis 17 Agustus 2023.

Meski tak serupa. Forkopimda Sumenep juga bergoyang sambil senyum senyum mengikuti lirik lagu Satru usai upacara penurunan bendera, Kamis sore di halaman Kantor Bupati Sumenep JL Dr Cipto, Kamis sore.

Harmoni Guru Penggerak yang membawakan karya Denny Caknan dan Happy Asmara itu terlihat kompak. Aksinya menjadi tontonan undangan karena lagunya bergenre dangdut koplo.

Aksi ‘joget tipis-tipis’ Forkopimda Sumenep itu terekam saat live streaming upacara penurunan bendera merah putih di akun Youtube Kominfo Sumenep pada menit ke 42.30.

Terlihat Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo bertepuk tangan sambil goyang tipis. Begitu pun Kajari Sumenep, Trimo dan Dandim Sumenep Donny Pramudya Mahardi terlihat sumringah.  Kapolres Sumenep Edo Satya Kentriko yang bediri bersebelahan hanya senyum senyum.

🔴LIVE | UPACARA PENURUNAN BENDERA MERAH PUTIH

Entah kenapa. Aksi pejabat Forkopimda Sumenep diikuti yang lain. Kameramen apa kebetulan mengarahkan aksi tim Diskominfo Sumenep yang jingkrak-jingkrak sambil cengengesan.

“Kecapean kale sampe jingkrak-jingkrak,” ada yang komen potongan video live streaming di menit 42.30 yang tersebar di medsos. (*)

Exit mobile version