matamaduranews.com–SUMENEP-Kegiatan Syukuran HUT RI ke-73 yang diselenggarakan di Gedung Rakyat PT Garam Kalianget Sumenep, oleh Panitia HUT RI ke-73 wilayah Kecamatan Kalianget, Sumenep, Sabtu (18/08/2018) malam, mendapat apresiasi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Kalianget Ny Elya Komalasari Taryono beserta seluruh anggotanya.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!“Kami turut mendukung. Selain itu, tasyakuran tersebut guna pencarian nilai tentang spirit kenegarawanan, spirit perjuangan yang telah dilakukan para pendahulu untuk membuat kemerdekaan Indonesia. Spirit itulah yang harus ada dan bukan hanya ketika hari kemerdekaan kita lakukan tetapi harus ada terpatri selamanya dalam hati warga Indonesia pada umumnya,†tegasnya, seperti yang disampaikan pada matamaduranews.com.
Dalam kesempatan tersebut, Ny. Elya Komalasari Taryono mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan silaturrahmi dan juga mempertahankan budaya kejuangan untuk mengingat para Pahlawan terdahulu, yang telah berani mengorbankan jiwa dan raganya dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan.
Disamping itu, isteri Danramil 0827/02 Kalianget, Kapten Inf. Taryono ini juga mengatakan, bahwa kegiatan yang diikuti oleh dirinya beserta anggotanya itu merupakan wujud dalam mendukung para suami yang bertugas sebagai Anggota TNI Komando kewilayahan di Koramil 0827/02 Kalianget.
“Yang demikian ini semoga bermanfaat dan menjadi motivasi bagi para istri yg lainnya untuk mendukung para suami dalam perjuangan selanjutnya,†tutupnya.
Yudik, Mata Madura