Berita Utama

Muslimat NU Se-Madura Kumpul Dibangkalan, Ada Apa?

×

Muslimat NU Se-Madura Kumpul Dibangkalan, Ada Apa?

Sebarkan artikel ini
Ibu Muslimat Se-Madura berkumpul di Aula II Gedung PKPN Bangkalan, ( foto: Hasin/Mata Madura)

MataMaduraNews.comBANGKALAN-Maraknya paham radikal dan aksi terorisme memaksa semua elemen pemerintah beserta masyarakat untuk bekerja keras membendung dan memberikan pemahaman kepada semua elemen masyarakat tentang 4 pilar kebangsaan.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Hal ini disampaikan oleh Ach. Baidowi salah satu anggota DPR RI yang meluangkan waktunya hadir di acara Muslimat NU untuk sekedar mensosialisasikan empat pilar kebangsaan kepada ibu-ibu Muslimat NU se-Madura di Gedung PKPRI Bangkalan, Selasa (05/06/2018).

“Sebab, hal ini sangat penting dilakukan demi keberlangsungan Negara Indonesia,” ucapnya kepada awak media.

Selama ini kita seringkali di rongrong oleh paham lain yang tidak sejalan dengan keberlangsungan negara Indonesia.

“Ada paham yang ingin mengganti dasar negara menjadi UUD negara, dan itu tidak boleh,” lanjutnya serius.

Empat pilar kebangsaan itu, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika itu sudah menjadi bangunan kebangsaan sejak Indonesia merdeka.

“Kita melakukan sosialisasi itu melibatkan elemen masyarakat, dalam hal ini adalah muslimat NU se Madura,” terangnya.

Hasin, Mata Bangkalan