matamaduranews.com–SUMENEP-Selain bagikan ribuan takjil, anggota DPR RI MH Said Abdullah juga salurkan puluhan ribu paket sembako kepada warga Madura, meliputi Kabupaten Sumenep, Pamekasan, Sampang, dan Bangkalan.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Ketua Banggar DPR RI itu mengungkapkan, dirinya memiliki relawan pengurus DPC PDI Perjuangan se-Madura yang bergerak dari rumah ke rumah, dari kampung ke kampung, dan dari desa ke desa lainnya untuk mendistribusikan paket sembako.
“Setiap hari selama Ramadan 1442 H. mereka menyerahkan paket sembako langsung kepada warga,” ujar MH Said Abdullah, Rabu (28/04/2021).
MH Said yang merupakan anggota Fraksi PDI Perjuangan menyampaikan, pembagian paket sembako kepada warga di empat kabupaten di Pulau Madura merupakan bentuk kepedulian kepada sesama.
Terlebih, di bulan Ramadan kali ini Indonesia, termasuk Madura masih dalam situasi pandemi Covid-19 seperti tahun lalu.
“Ini ikhtiar kami secara pribadi sekaligus bentuk perhatian kami sebagai anggota DPR atas kondisi riil di wilayah konstituen kami. Kondisi sebagian masyarakat kita perlu dibantu dan kami berusaha mengisi ruang itu sesuai kemampuan kami,†aku paman Bupati Sumenep, Achmad Fauzi itu.
Sebab itu, MH Said mengajak masyarakat yang memiliki kemampuan lebih supaya turut bergotong royong dan berbagi kepada sesama selama bulan Ramadan.
“Apa pun bentuknya dan berapa pun jumlahnya, selama itu dibutuhkan oleh warga, ayo berbagi. Jangan pernah berhitung untuk sebuah ikhtiar kemanusiaan dan kepentingan publik,†imbuh politisi asal Sumenep itu.
Terakhir, MH Said mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan keimanan dan berdoa agar wabah Corona segera berlalu.
Adapun paket sembako dari Ketua Banggar DPR RI itu, yang diserahkan langsung oleh para relawan kepada warga berisi 2,5 kilogram beras, 1 liter minyak goreng, 2 mie instan, dan 200 gram garam dapur.
Rusydiyono, Mata Madura