Kesehatan

PMI Sumenep Gelar Donor Darah Massal

×

PMI Sumenep Gelar Donor Darah Massal

Sebarkan artikel ini
Donor Darah
Ketua PMI Sumenep, Edy Rasiyadi ketika menjadi pendonor pada peringatan Hari Donor Darah Sedunia, Rabu (23/06/2021). (Foto for Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Dalam rangka memperingati Hari Donor Darah Sedunia atau World Blood Donor Day 2021, PMI Kabupaten Sumenep menggelar donor darah massal.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Donor darah massal ini digelar di Sekretariat PMI Sumenep, Jl. Kamboja No. 29, Kolor, Rabu (23/06/2021) pagi.

Sedikitnya, ada 115 orang yang telah mendonorkan darahnya pada momentum tersebut. Sebagai tanda terima kasih, PMI Sumenep menyediakan bingkisan bagi pendonor yang berisi sembako beserta suplemen juga vitamin.

Ketua PMI Sumenep, Edy Rasiyadi menyampaikan bahwasanya donor darah massal itu dilakukan supaya stok darah di PMI Sumenep aman.

Selain itu, dengan donor darah, Edy Rasiyadi yang juga Sekda Kabupaten Sumenep, ingin menumbuhkan semangat solidaritas dan keinginan membantu sesama.

“Dengan menjadi pendonor berarti membantu menyelamatkan sesama,” pesan Edy.

Oleh sebab itu, dia mengajak semua elemen masyarakat agar tidak ragu dan tidak takut untuk menjadi pendonor.

“Jangan khawatir, dengan mendonorkan darah kita, badan kita akan menjadi bugar, karena pasca didonorkan ada regenerasi darah dalam tubuh kita,” terang Edy.

Rusydiyono, Mata Madura