Matamaduranews.com -BANGKALAN – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 Kodim 0829 Bangkalan di Desa Durin Timur Konang Bangkalan mengadakan pelayanan kesehatan gratis kepada semua masyarakat di tempat tersebut.
Kegiatan pelayanan kesehatan gratis tersebut terlaksana atas kerja sama dengan Puskesmas se Kabupaten Bangkalan.
Dandim 0829 Bangkalan selaku Komandan Satuan Tugas TMMD Letkol Armed Dodot Sugeng Hariadi mengatakan bahwa pelayanan kesehatan gratis yang diberikan kepada masyarakat adalah salah satu program Non Fisik yang diberikan untuk membantu masyarakat di bidang kesehatan.
“Kegiatan non Fisik, salah satunya memberikan pelayanan pengobatan secara gratis terhadap warga Masyarakat Desa Durin Timur,” Tuturnya Selasa (23/10/18).
Firda Amariza, S.Kep.,Ns salah satu tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Puskesmas Kecamatan Trageh menyampaikan bahwa program TMMD ini merupakan kesempatan bagi dirinya untuk mengabdi kepada masyarakat.
“Melalui pengobatan dan memberikan konsultasi secara gratis kepada masyarakat Desa Durin Timur, berbagai macam keluhan yang kami terima mulai dari sakit gigi, sakit kepala, flu, hipertensi, gatal-gatal dan demam,” ucap Firda dengan raut wajah bahagia karena bisa bermanfaat bagi masyarakat.
Setiap harinya tim kesehatan se-kabupaten Bangkalan secara bergilir bertugas dan berkolaborasi dengan Tim Pos Kesehatan Kodim 0829 Bangkalan dalam rangka mendukung TMMD ke 103 selama satu bulan.
Salah satu warga Desa Durin Timur Satiman yang mendapatkan pelayanan kesehatan mengaku senang bisa berobat secara gratis dan tidak harus jauh-jauh ke kecamatan Konang.
“Mudah-mudahan selanjutnya ada pos kesehatan desa sehingga kami tidak perlu jauh-jauh ke kecamatan kalau mau berobat,” tutur Satiman penuh harap.
Hasin, Mata Bangkalan