Zona Kuning Covid-19, Lomba Burung Berkicau di Sumenep Meriah

×

Zona Kuning Covid-19, Lomba Burung Berkicau di Sumenep Meriah

Sebarkan artikel ini
Lomba Burung Berkicau di Sumenep Meriah
Suasana Zona Lomba Burung Berkicau di Sumenep bertempat di Jl Jendral Sudirman, Pajagalan Kecamatan Kota Sumenep yang berlangsung meriah. (matamadura.bahri)

matamaduranews.comSUMENP-Sepekan lalu. Kabupaten Sumenep kembali dihebohkan oleh 17 warga yang positif Covid-19. Bahkan 6 orang di antara mereka merupakan petugas medis RSUD Moh Anwar.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Dengan temuan tersebut, status Sumenep yang semula hijau menjadi zona kuning covid-19.

Kendati demikian, lomba burung berkicau bertempat di Jl Jendral Sudirman, Pajagalan Kecamatan Kota Sumenep Minggu siang (6/6/2021) berlangsung meriah.

Pagelaran tersebut diikuti oleh ratusan pecinta burung dari luar Sumenep. Terlihat deretan mobil berjejer mulai dari timur perempatan lampu merah hingga ke toko boneka. Berjajar rapi sambil diatur oleh juru parkir.

Burung dilombakan berbagai jenis burung. Ada burung Murai Batu, Love Bird berbagai tingkatan hingga burung krucukan dan semacamnya.

Lomba tersebut dijaga oleh TNI dengan pengawalan protokol kesehatan yang ketat. Setiap peserta dan pengunjung diwajibkan memakai masker.

Dari pantauan Mata Madura di lokasi kegiatan, panitia menyediakan handzanitiser dan kran tempat cuci tangan. Banner imbauan penerapan 5 M prokes Covid-19 juga terpampang.

Kendati demikian, penjagaan jarak seperti aturan standart yang ditetapkan oleh pemerintah tetap tidak terkontrol.

Alhasil, baik peserta dan pengunjung bekubu-kubu di area lapangan.

Seperti diketahui, seluruh Forkopimda bersama Gugus Tugas Covid-19 menggelar Rapat bersama di Rumah Dinas Bupati Sumenep.

Salah satu hasil rapat yakni mewajibkan semua guru untuk menjalani vaksinasi sebagai syarat masuk memulai tahun ajaran baru sekolah 2021.

“Kita semua sudah tracking, ini merupakan klaster Nakes dan keluarga,” kata Kepala Dinkes Sumenep, Agus Mulyono, 3 Juni 2021, usai rapat kordinasi di Rumdis Bupati.

Bahri, Mata Madura