Olahraga

Menang Besar, Madura United Tetap Soroti Finishing Touch

×

Menang Besar, Madura United Tetap Soroti Finishing Touch

Sebarkan artikel ini
Friendlymatch antara Madura United versus klub lokal di SGRP Pamekasan. (Foto for Mata Madura)

MataMaduraNews.com-PAMEKASAN-Hujan gol mewarnai Friendlymatch antara Madura United versus PS Reo dan PS HW. Enam gol mampu dilesatkan oleh skuat MUFC di SGRP Pamekasan, Jumat (16/02/2018) pagi.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Babak pertama, Laskar Sape Kerrab langsung mengambil inisiatif serangan dan mengendalikan jalannya pertandingan. Hasilnya, sepasang gol Engelberd Sani dan Andik Rendika Rama bersarang di gawang PS Reo.

Sedangkan babak kedua, giliran gawang PS HW yang dihujani 4 gol. Masing-masing dicetak oleh Raphael Maitimo dari titik putih, Imam Bagus, dan dua gol pemain nomor punggung 7.

BACA JUGA: Kick Off Liga Tak Jelas, Haruna: Bagi Madura Kiamat

Meski hujan gol, Pelatih Kepala MUFC, Gomes de Oliviera tetap memberikan catatan tersendiri untuk finishing touch. Gomes akan memberikan evaluasi khusus untuk membenahi itu sebelum bertolak ke Kaltim pekan depan.

“Iya kurang, kurang banyak, kurang baik di Finishing touch,” kata Gomes usai laga.

Dua lini serang memang masih belum bergabung, Cristian Gonzales dan Greg Nwokolo. Dua pemain tersebut tampil memukai selama pra musim ini.

Di samping itu, MUFC sedang berburu target man untuk menggantikan dua pemain asing yang sudah dicoret, yakni Patrick N’Koyi dan Marcel Sacramento.

Syahid, Mata Madura