
MataMaduraNews.com-BANGKALAN-Nasib sial menimpa Brigadir Nurkholis, anggota Satuan Intel Polres Bangkalan, pada Sabtu malam (5/11/2016). Paha kanan bagian dalam ditembak pria tak dikenal.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kejadian naas menimpa Nurkholis ketika hendak menutup pintu rumah pada pukul 22.30 WIB. Kholis bertempat tinggal di Perum Nilam Permai, Bangkalan, Madura, Jatim. Saat itu, Nurkholis melihat seorang pria yang hendak memanjat pagar rumah tetangganya. Rumah tersebut hanya dihuni beberapa perempuan.
Ketika ditegur, pria asing itu ngajak duel. Maka terjadi duel satu lawan satu. Selang beberapa menit, teman pria asing itu datang. Maka terjadi duel tak imbang. Dua lawan satu. Lantas, salah satu dari dua orang itu, menembakkan senjata dan mengena paha kanan Nurkholis.
“Usai nembak, kedua pelaku langsung melarikan diri naik sepeda motor. Anggota kami sempat menendang sepeda motor pelaku dan berteriak maling. Sayang, teriakan tidak ada yang mendengar. Sehingga pelaku berhasil kabur,†terang Kasubah Humas Polres Bangkalan, AKP Bidarudin, kepada sejumlah wartawan, Minggu (6/11/2016).
Pelaku bersenjatakan air soft gun hingga menembakkan peluru gotri ke Nurkholis. Selain menembak, salah seorang dari dua pelaku itu, juga membawa sebilah celurit yang diacungkan ke korban. “Sambil beranjak ke sepeda motor, seorang pelaku mengancam korban dengan mengayunkan celurit usai menembakkan gotri ke paha Nurkholis,†tambahnya.
Hasin, Mata Bangkalan