Kesehatan

Sampai Detik Ini, Persediaan Oksigen di RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Aman

×

Sampai Detik Ini, Persediaan Oksigen di RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Aman

Sebarkan artikel ini
Persediaan Oksigen
RSUD Sumenep Melayani: Sejumlah masyarakat terlihat tertib menyelesaikan administrasi kesehatan di Poli Terpadu RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep. (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Ketersediaan oksigen merupakan kebutuhan utama dari sejumlah komponen pendukung pelayanan kesehatan di rumah sakit.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Berkaitan dengan stok oksigen, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Kabupaten Sumenep selalu antisipasi agar kebutuhan oksigen tersedia.

Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, dokter Erliyati menyampaikan bahwasanya persediaan oksigen di rumah sakit yang dinakhodainya aman untuk memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan.

Dijelaskan dokter Erli, oksigen yang ada untuk tabung ukuran besar berkisar 40 sampai 80 tabung, sedangkan tabung kecil tersedia 30 tabung.

Selain itu, rumah sakit milik Pemkab Sumenep tersebut juga menyediakan tangki oksigen yang mampu menampung hingga 5400 liter oksigen cair.

Ditegaskan dokter Erli bahwa tabung oksigen tersebut merupakan tabung oksigen pendamping atau pendorong atas keberadaan tabung oksigen cair.

“Kita fokuskan ke tangki oksigen cair, jadi untuk tabung itu hanya support saja,” ujarnya, Rabu (28/7/2021).

Bahkan, lanjut Erli, guna memberikan pelayanan yang maksimal kepada pasien yang membutuhkan oksigen, pihaknya menambah jadwal pengiriman oksigen dari agen.

Sebelumnya pengiriman oksigen satu minggu sekali, kini menjadi satu minggu dua kali atau satu minggu tiga kali.

“Hal itu dilakukan sebagai langkah antisipatif memenuhi lonjakan kebutuhan oksigen,” tutur dokter Erli.

Disebutkan pula, untuk sementara pemakaian oksigen di RSUD Sumenep dalam sehari berkisar antara 1000 liter sampai 1500 liter.

“Semoga ikhtiar kami ini bermanfaat bagi masyarakat Sumenep,” harap dokter Erli.

Rusydiyono, Mata Madura