Drum Band TK MNU Siti Khodijah Meriahkan HAN Di Bangkalan

×

Drum Band TK MNU Siti Khodijah Meriahkan HAN Di Bangkalan

Sebarkan artikel ini
Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) di Kota Bangkalan, di Gedung Rato Ebu, Rabu (31/07/2019). (Foto/Hasin)

matamaduranews.com-BANGKALAN-Penampilan Drumband Gita Qurrata A’yun TK Muslimat Nahdlatul Ulama (MNU) Siti Khodijah meriahkan Hari Anak Nasional (HAN) di Kota Bangkalan. Kegiatan ini diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan pemerintah Kota Bangkalan. Rabu (31/7/2019).

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Bertempat di Gedung Rato Ebu. Acara di mulai pukul 08.00 Wib dan selesai pukul 11.00 Wib. Penampilan pertama peserta TK MNU Siti Khodijah menyambut kemeriahan Acara tersebut.

Ketua Lembaga TK Muslimat NU Siti Khodijah Ibu Nur Jihadiyah bercerita, kalau anak-anak dapat giliran tampil pertama untuk pembuka. Melalui event ini, kami harap kreativitas masyarakat semakin tumbuh. Khususnya, bagi anak-anak agar mereka tumbuh secara seimbang. Tidak hanya akademiknya, namun potensi lainnya juga berkembang. Salah satunya di bidang musik,” katanya kepada wartawan mata madura Rabu (31/7/2019)

TK MNU Siti Khodijah pernah menjuarai event Lomba Drum Band salah satunya Kejurnas Juara 1, Kapolda Cup juara 1 dan Kapolres Cup juara 1.

“Memang kegiatan ekstrakurikuler di sekolah kami ini menjadi prioritas utama selain tartil Qur’an adalah Drumb Band. Anak anak saya latih setiap satu minggu dua kali untuk tampil maksimal dihadapan penonton, kami melatih kreatifitas dan kemandiriannya serta dukungan orang tua di rumah dalam mengembangkan bakat anak,” pungkasnya.

“Kegiatan ini sangat pas dengan kebutuhan tumbuh kembang anak. Karena Tumbuh kembangnya anak anak pendidikan anak usia dini ini lebih pada memberikan pengalaman masa kecil yang menyenangkan. Sehingga akan menumbuhkan keceriaan yang murni bagi karakter anak dan memberikan kemandirian dan mental yang kuat bagi anak,” tambahnya.

Sedangkan Bupati Bangkalan Abd Latif Amin Imron menambahkan bahwa seharusnya kita memberikan pendidikan yang terbaik untuk anak. Ini menjadi peringatan bagi orang tua dan guru, bahwa anak-anak tidak bisa diserahkan pada alam. Harus dididik, dibina, dan dibimbing. Di sekolah, guru adalah wakil orang tua di sekolah, maka di sekolah saya harap tidak hanya transfer of knowledge (transfer pengetahuan) tapi juga transfer of attitude (transfer perilaku) serta kreatifitas anak perlu digali kata BupatI Bangkalan dalam sambutannya.

“masih banyak anak-anak terlantar dan tidak bisa menempuh pendidikan maka dihari HAN ini berikan kesempatan kepada anak kegembiraan dan kreativitas yang mempuni untuk menjaga anak tetep ceria,” tutupnya, sembari membuka acara HAN tersebut.

Hasin, Mata Bangkalan