AdvertorialKesehatan

Kaconk Mahfud Institute: Mari Berbagi Karena Sehat Itu Mahal

×

Kaconk Mahfud Institute: Mari Berbagi Karena Sehat Itu Mahal

Sebarkan artikel ini
Pembukaan Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis kerjasama Kaconk Mahfud Institue & Garuda Emas Labang dengan Puskesmas Sukolilo, Rabu (28/09). (Foto/Eko)
Pembukaan Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis kerjasama Kaconk Mahfud Institue & Garuda Emas Labang dengan Puskesmas Sukolilo, Rabu (28/09). (Foto/Eko)
Pembukaan Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis kerjasama Kaconk Mahfud Institute & Garuda Emas Labang dengan Puskesmas Sukolilo, Rabu (28/09). (Foto/Eko)

MataMaduraNews.com, BANGKALAN – Berhenti berpikir sendiri, mari barbagi! Semangat inilah yang mendorong Kaconk Mahfud Institute, Bangkalan untuk terus berbagi dengan semua lapisan masyarakat, tak terkecuali masyarakat miskin dan menengah.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Rabu 28 September 2016 kemarin, Kaconk Mahfud Institute kembali berbagi dengan masyarakat Sukolilo, Kecamatan Labang, Bangkalan dengan mengadakan Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis. Bertempat di Puskesmas Sukolilo, Kecamatan Labang, lebih dari 38 orang tua mendaftarkan anaknya untuk mengikuti khitanan atau sunatan massal dan sebanyak 50 orang lebih berobat gratis di halaman puskesmas. Dengan menggandeng organisasi kepemudaan Garuda Emas Labang, Kaconk Mahfud Institute menggelar pengobatan dan sunatan massal gratis di daerah Labang karena mengangap semua daerah di Bangkalan patut diperhatikan kesehatan warganya.

Abdul Rossid, salah seorang peserta sunatan massal sempat menangis histeris dan kabur ketika hendak masuk ke ruangan tempat sunatan massal. Menurut ibunya, Sulastri, Rossid selama ini tidak pernah mau untuk diajak ke puskesmas atau dokter untuk dikhitan. “Anak ini tidak pernah mau kalau disuruh sunat, Mas. Alhamdulilah dengan acara ini mau karena banyak yang bantu megangin pas waktu disunat tadi,’’ tuturnya dengan bahasa Madura.

Direktur Kaconk Mahfud Institute, Nur Hakim mengungkapkan, tujuan dari kegiatan tersebut tak lain untuk berbagi kepada semua lapisan masyarakat dalam segi apapun. “Niat kami berkontribusi terus untuk masyarakat Bangkalan dalam semua aspek, baik itu ekonomi, sosial maupun dalam bidang kesehatan,’’ tutur pemuda asal Lembung Gunung tersebut.

Pihaknya memilih untuk melakukan aksi sosial tersebut semata-mata karena semua daerah di Bangkalan memang menyepelekan aspek kesehatan. Sementara soal mengapa dimulai dari Kecamatan Labang, itu karena dalam mapping area, Kecamatan Labang kebetulan menjadi titik pertama.

Suasana Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis kerjasama Kaconk Mahfud Institue & Garuda Emas Labang dengan Puskesmas Sukolilo, Rabu (28/09). (Foto/Eko)
Suasana Pengobatan dan Khitanan Massal Gratis kerjasama Kaconk Mahfud Institute & Garuda Emas Labang dengan Puskesmas Sukolilo, Rabu (28/09). (Foto/Eko)

Melihat antuisme masyarakat yang hadir dalam acara pengobatan dan sunatan massal gratis tersebut, Nur Hakim berharap agar masyarakat tidak mengentengkan hal sepele yang menyangkut kesehatan. Ia miris ketika terkadang banyak orang pusing atau batuk hanya minum obat yang dibeli di toko tanpa periksa ke puskesmas atau ke dokter.

“Jadi mudah-mudahan dengan acara ini karena ada dokter dan perawatnya kami minta diberi pengetahuan tentang pentingnya ke puskesmas dan dokter. Karena sehat itu mahal,’’ tuturnya kepada MataMaduraNews.com.

Sementara itu, Mahfud selaku Pembina Kaconk Mahfud Institute berharap agar kegiatan sosial yang demikian terus dilakukan agar dapat memberi kontribusi positif kepada masyarakat. “Saya sangat senang dan mengapresiasi kegiatan semacam itu. Saya harap semua pemuda juga mempunyai kepekaan sosial agar mempunyai sumbangsih pada Bangkalan,’’ ungkapnya. (eko)