Olahraga

Lirik Andik, Niat Madura United FC Kandas

×

Lirik Andik, Niat Madura United FC Kandas

Sebarkan artikel ini
MU-fc

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

MataMaduraNews.com – MADURA – Akhir-akhir ini, sentar diberitakan Manajer Madura United (MU FC)  Haruna Soemitru tertarik gaya bertahan Andik Rendika Rama (23). Upaya MU FC untuk memperkokoh lini belakang untuk menghadapi kompetisi musim depan. Namun sayang, ketertarikan MU FC harus bertepuk sebelah tangan, setelah ada kabar Persija Jakarta sudah mengikat pemain, Sabtu (31/12/2016).

Haruna sapaan akrab manajer MU FC menilai pemain kelahiran Gersik itu memiliki kemampuan bagus, meski masih muda. Gaya permainan sepak modern juga disematkan manajer MU FC kepada diri pemain yang sebelumnya memperkuat Persela Lamongan sebelum berlabuh ke Persija Jakarta.

BACA JUGA: Niat Madura United FC jadi Perbincangan Hangat Nitizen, Kenapa?

“Ada beberapa pertimbangan yang membuat Andik bisa menjadi salah satu opsi bagi Madura United di musim depan. Dia adalah bek yang bertipekan permainan modern, usianya masih muda,” papar manajer MU FC, dikutip dari laman goal.com (30/12/2016).

Sang manajer masih menegaskan, ketertarikannya bukan suatu keputusan final untuk menggaet pemain bertahan belia itu. “Tapi ini bukan berarti kami akan memutuskan merekrut dia (Andik Rendika Rama). Kami masih melihat sisi kebutuhan tim,” tegasnya.

Ketertarikan MU FC terhadap bek muda Persija Jakarta bisa menemui kebuntuan. Sebab, tim ibu kota itu sudah mengikat 19 pemain, termasuk Andik Rendika Rama (tercatat di daftar bek Persija Jakarta) yang sedang diminati MU FC. Kabar tersebut diperkuat dari imforman MataMaduraNews.com  di Jakarta, Taufiq Ardyanshah yang menegaskan Andik sudah dipertahankan oleh Macam Kemayoran.

“Belum dengar kabarnya, tapi dia (Andik Rendika Rama) udah dipertahankan manajemen,” tegas Taufiq yang juga merupakan penggemar Persija Jakarta (The Jak Mania) kepada MataMaduraNews.com, Sabtu (31/12/2016).

Reporter: Syahid, Mata Pamekasan | Editor: Anwar