Pria Tanpa Identitas Terdampar di Pantai Maneron Bangkalan

×

Pria Tanpa Identitas Terdampar di Pantai Maneron Bangkalan

Sebarkan artikel ini
Pria Tanpa Identitas Terdampar di Pantai Maneron Bangkalan
Mayat tanpa identitas saat dievakuasi dari Pantai Maneron Sepulu Bangkalan (matamadura.syaiful)

matamaduranews.comBANGKALAN-Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan di Pantai Maneron, Kecamatan Sepulu, Bangkalan, pada hari Minggu (27/12/2020) pukul 02.00 dini hari. .

Polisi belum menemukan identitas pada mayat yang diperkirakan berusia 35-40 tahun tersebut.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Ciri-ciri mayat itu diantaranya kondisi tubuh terlihat memar dan tak memakai baju.

Posisi mayat hanya tersisa celana pendek, dengan motif kotak-kotak.

Kapolsek Sepulu Iptu Buntoro mengatakan, pihaknya telah mengevakuasi jenazah perempuan tersebut.

Buntoro menduga mayat tersebut diperkirakan sudah seminggu terapung di atas air.

“Sampai saat ini masih belum diketahui identitas mayat laki-laki tersebut. Tapi polisi masih menyelidiki,” papar Iptu Bintoro kepada Mata Madura, Minggu (27/12/2020).

Saat ini kepolisian masih mendalami identitas mayat tersebut.

Jenazah mayat tanpa identitas sedang dievakuasi ke RSUD Syamrabu Bangkalan untuk dilakukan otopsi.

Syaiful, Mata Madura

KPU Bangkalan