Biaya Obat Orang Miskin di Bangkalan Bertambah

×

Biaya Obat Orang Miskin di Bangkalan Bertambah

Sebarkan artikel ini
Komisi D DPRD Bangkalan
Ketua Komisi D DPRD Bangkalan, Nur Hasan (matamadura.hasin)

matamaduranews.comBANGKALAN-Kebutuhan berobat untuk warga miskin di Bangkalan terus bertambah. Tiap tahun, jatah anggaran yang tersedia selalu kurang. Langkah solusi, DPRD Bangkalan menambah biaya berobat orang miskin melalui APBD perubahan.

Nur Hasan, Ketua Komisi D DPRD  Bangkalan, menyebut sebesar Rp 5,5 M dikucurkan untuk program pembiayaan pelayanan kesehatan masyarakat miskin (Biakes Miskin).

“Tambahan anggaran untuk Dinkes tu khusus orang Bangkalan yang hendak berobat ke rumah sakit tapi tidak mampu untuk bayar biaya berobat. Makanya, kami tambah biaya itu,” ucapnya.

Nur Hasan menjelaskan, anggaran Biakes Miskin pernah dianggarkan melalui APBD 2019 sebesar Rp 1,1 miliar. Namun, besaran biaya itu belum mencukupi. Hanya bertahan dua bulan.

“Anggaran sebesar Rp 1,1 miliar tapi hanya bertahan selama dua bulan sudah habis. Untuk PAK  dianggarkan agar bisa mengakomodir itu semuanya,” imbuhnya, kepada Mata Madura, Rabu (24/7/2019).

Nur Hasan berharap kebutuhan berobat orang miskin bisa mengcover semua orang Bangkalan yang tak mampu berobat.

Hasin, Mata Bangkalan

KPU Bangkalan