Berita Utama

Jelang Deklarasi Bebas Narkoba, Aparat Gabungan Bersih-Bersih Kampung Narkoba

×

Jelang Deklarasi Bebas Narkoba, Aparat Gabungan Bersih-Bersih Kampung Narkoba

Sebarkan artikel ini
Jelang Deklarasi Bebas Narkoba, Aparat Gabungan Bersih-Bersih Kampung Narkoba
Aparat Gabungan saat bersih-bersih Kampung Narkoba. foto/ Agus,Mata Bangkalan
Aparat Gabungan saat bersih-bersih Kampung Narkoba. foto/ Agus,Mata Bangkalan
Aparat Gabungan saat bersih-bersih Kampung Narkoba.
foto/ Agus, Mata Bangkalan

MataMaduraNews.comBANGKALAN-300 pasukan gabungan dari Polres Bangkalan, Kodim 0829 Bangkalan, Satpol PP dan Dishub diterjunkan untuk melakukan kegiatan penyisiran dan pembersihan kampung narkoba di Desa Parseh dan Desa Sanggra Agung, Kecamatan Socah, Bangkalan, Senin (26/12/2016). Hal itu guna mewujudkan keinginan masyarakat dari dua desa tersebut akan kampung yang bebas narkoba.

Kegiatan yang juga di hadiri oleh Wabup Bangkalan Mondir A. Rofii itu, tak hanya melibatkan petugas dari aparat gabungan yang berjumlah 100 personil. Masyarakat setempat juga ikut membantu melakukan penyisiran di dua desa tersebut.

Kapolres Bangkalan Anisullah M Ridha ikut dalam aksi bersih-bersih narkoba. Kapolres kelahiran Aceh itu menuturkan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dalam mewujudkan keinginan masyarakat dan siap mendeklarasikan kampung bebas narkoba pada tanggal 28 Desember besok yang akan melibatkan seluruh masyarakat.

“Yang perlu diingat keinginan ini merupakan keinginan masyarakat. Penegak hukum, kepolisian dan pemerintah daerah hanya mendorong dan mengawal kegitan ini sehingga sukses. Pemerintah dan DPRD sudah siap membuat program nyata sehingga tidak akan ada istilah masyarakat kehilangan mata pencarian,” terangnya.
Pihak Polres Bangkalan juga akan menyiapkan program-program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat yang bekerjasama dengan instansi pemerintah dan perguruan tinggi yang ada.
“Contohnya adalah pemberdayaan masyarakat dan mempetakan apa yang menjadi keunggulan-keunggulan sehingga bisa ditingkatkan menjadi hasil yang nyata. Dan yang paling penting adalah menjaga pernyataan bersih narkoba itu menjadi sebuah tindakan nyata tidak hanya simbolik saja,” pungkas Kapolres Anis.
Ia menambahkan, dalam penyisiran tersebut ditemukan bekas-bekas penggunaan narkoba, seperti bilik yang dipakai ketika konsumsi narkoba dan sisa-sisa alat yang digunakan. Sedangkan Kepala Desa Parseh Ilyas tidak banyak berkomentar tentang kegiatan penyisiran tersebut. Ia hanya mengatakan sangat mendukung sekali apapun yang dilakukan pemerintah dan kepolisian selagi demi kebaikan masyarakat.
Repoter: Agus, Mata Bangkalan | Editor: Hamrasidi
KPU Bangkalan