Berita Utama

Pembiayaan Perangkat Desa, Guru Sergur, dan Tenaga Jaspel dari BPRS Bhakti Sumekar

×

Pembiayaan Perangkat Desa, Guru Sergur, dan Tenaga Jaspel dari BPRS Bhakti Sumekar

Sebarkan artikel ini
BPRS Bhakti Sumekar
Hairil Fajar

matamaduranews.com PT BPRS Bhakti Sumekar meluncurkan program pembiayaan khusus untuk perangkat desa, guru sertifikasi (Sergur), dan tenaga jasa pelayanan (Jaspel).

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Skema pembiayaan ini menawarkan margin flat hanya 0,56% per bulan, jauh lebih ringan dibanding produk konvensional lainnya. Program ini dirancang untuk mempermudah kelompok profesi yang selama ini kesulitan mengakses pendanaan formal.

Direktur Utama PT BPRS Bhakti Sumekar, Hairil Fajar, menyebut program ini adalah bentuk nyata peran bank syariah daerah dalam memperkuat ekonomi lokal.

“Kami ingin hadir sebagai solusi keuangan yang aman, syariah, dan mendorong produktivitas masyarakat,” ujar Hairil dalam rilis pers, (20/6/2025).

Proses pengajuan pun dibuat praktis. Cukup melampirkan KTP, SK pengangkatan, dan bukti penghasilan tetap, calon nasabah bisa mengakses dana untuk kebutuhan produktif: dari renovasi rumah, biaya sekolah anak, hingga keperluan keluarga lainnya.

Langkah ini langsung disambut positif oleh para kepala desa, guru penerima tunjangan sertifikasi, hingga tenaga Jaspel di Sumenep. Mereka menilai program ini bukan cuma memberikan kemudahan, tapi juga pemberdayaan finansial yang konkret.

Dengan program ini, BPRS Bhakti Sumekar makin menegaskan perannya sebagai bank daerah yang responsif terhadap kebutuhan strategis masyarakat, terutama di sektor desa, pendidikan, dan pelayanan publik. (ad)