Pemuda Desa Duko Rubaru Peduli Anak Yatim Piatu

×

Pemuda Desa Duko Rubaru Peduli Anak Yatim Piatu

Sebarkan artikel ini
Peduli Anak yatim
Pemuda Desa Duko Rubaru foto bersama anak yatim piatu usai berbagi kebahagian dengan memberi santunan dan buka bersama.

matamaduranews.com-SUMENEP-Momentum bulan suci Ramadan dijadikan sarana terbaik untuk berbagi kebahagian bersama anak yatim piatu oleh Gerakan Pemuda Desa Duko (GARDU), Kecamatan Rubaru, Sumenep.

Organisasi Kepemudaan Desa ini turut menyelenggarakan acara berbuka puasa, memberi santunan kepada anak yatim dan bagi-bagi takjil pada hari Jumat (22/05/2022).

Ikut hadir sejumlah tokoh masyarakat, pemuda dan Kepala Desa Duko.

Santunan yang diberikan berupa alat sekolah, paket sembako dan uang santunan yang dibagikan tidak kurang 30-an anak.

Obib (Ketua GARDU) mengatakan, santunan anak yatim sebagai bentuk syukur. Sekaligus senagai wujud komitmen Gerakan Pemuda Desa Duko untuk hadir di tengah masyarakat sebagai tonggak untuk membatu beban ekonomi keluarga yatim piatu.

Mengusung tema “Indanya berbagi di bulan ramadhan untuk mempererat ukhwah islamiyah”, Obib menyebut buka puasa bersama anak yatim piatu tersebut menjadi penyemangat bagi sesama Pemuda Desa Duko untuk selalu menggencarkan hal yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Semoga kebahagiaan anak yatim piatu membawa kebahagiaan dalam hidup kita,” harap Obib dalam rilis yang diterima mata madura. (*)

KPU Bangkalan