Pendidikan

Ini Fungsi Kartu Cerdas Siswa yang Diluncurkan Dinas Pendidikan Sumenep

×

Ini Fungsi Kartu Cerdas Siswa yang Diluncurkan Dinas Pendidikan Sumenep

Sebarkan artikel ini
Kartu Cerdas Siswa
Bupati Sumenep, KH. A. Busyro Karim didampingi Kepala Disdik Sumenep, Bambang Irianto dan Pimpinan Bank Jatim Cabang Sumenep menyerahkan Kartu Cerdas Siswa secara simbolis kepada sejumlah siswa, Senin (2/12/2019). (Foto R IST/Mata Madura)

matamaduranews.com-SUMENEP-Kartu Cerdas Siswa yang menjadi produk unggulan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep sebagai upaya mempercepat peningkatan mutu dan kualitas pendidikan sudah diluncurkan bersamaan dengan Apel Akbar Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2019.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Menurut Kepala Disdik Sumenep, Bambang Irianto, Kartu Cerdas Siswa itu mempunyai fungsi. Yaitu sebagai absensi siswa ketika masuk dan pulang dari sekolah, selain juga berfungsi sebagai buku tabungan.

“Setiap siswa saat masuk maupun pulang sekolah harus menggesekkan kartu cerdas ke alat yang telah disediakan di sekolah,” kata Bambang Irianto usai Apel Akbar HGN 2019 di areal timur Taman Potre Koneng, Senin (2/12/2019).

Penggunaan Kartu Cerdas Siswa nantinya bisa mencegah kenakalan siswa tidak masuk sekolah. Sebab setiap siswa yang menggesekkan kartu itu, baik saat masuk dan pulang sekolah, ada laporan pemberitahuan kepada masing-masing orang tua atau wali murid.

“Setiap orang tua atau wali murid menerima pesan singkat pemberitahuan melalui Short Message Service (SMS) ke nomor telepon yang sudah terdaftar, kalau anaknya masuk dan pulang sekolah,” jelas Bambang.

Sedangkan dalam fungsi Kartu Cerdas Siswa sebagai buku tabungan, harapannya dapat menggalakkan budaya gemar menabung kepada para pelajar sejak dini. Tujuannya agar bisa menghindarkan mereka dari budaya konsumtif berlebihan, dan hasil menabung bermanfaat untuk masa depan.

“Sebagai tahap awal, Kartu Cerdas Siswa diberlakukan di 10 lembaga pendidikan tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan jumlah siswa sebanyak seribu empat ratus anak,” tutur Bambang.

Disdik Sumenep menargetkan semua lembaga pendidikan di lingkungannya sudah menerapkan Kartu Cerdas Siswa masih pada tahun 2020. Kata Bambang, program inovasi dinas yang dipimpinnya itu tidak menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sumenep.

“Kami bekerjasama dengan Bank Jatim Cabang Sumenep untuk program Kartu Cerdas Siswa, dan targetnya seluruh SMP di jajarannya sebanyak 43 lembaga di tahun 2020 sudah menerapkan kartu itu,” ungkapnya.

Peluncuran Kartu Cerdas Siswa di rangkaian Apel Akbar HGN 2019 hari ini ditandai dengan penyerahan kartu oleh pimpinan Bank Jatim kepada Bupati Sumenep, KH. A. Busyro Karim. Selanjutnya Bupati menyerahkan kartu tersebut secara simbolis kepada siswa.

Rafiqi, Mata Madura