Berita UtamaPolitik

Artis Cantik Arumi Bachsin Siap Jadi Juru Kampanye Khofifah-Emil

×

Artis Cantik Arumi Bachsin Siap Jadi Juru Kampanye Khofifah-Emil

Sebarkan artikel ini
Artis Cantik Arumi Bachsin Siap Jadi Juru Kampanye Khofifah-Emil
Emil Sulistio Dardak bersama Istrinya Arumi Bachsin

MataMaduraNews.comSURABAYA – Pemilihan Gubernur Jawa Timur yang akan dihelat pada tahun 2018 mendatang nampaknya akan spesial bagi para pendukung bakal calon gubernur dan wakil gubernur pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak. Sebab selain Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) putra presiden Indonesia dua priode yang juga mantan calon Gubernur DKI Jakarta tersebut yang bakal jadi juru kampanye (Jurkam), artis sekaligus istri Bacawagub Emil Elistianto Dardak digadang-gadang juga akan menjadi juru kampanye untuk meramaikan pencalonan suaminya.

“Mba Arumi jadi jurkam nanti bukan hanya untuk mendongkrak suara saja, tapi juga untuk mengenalkan ke masyarakat. Mba Arumi juga akan lebih mengenalkan siapa suaminya dari mata seorang istri,” kata Emil, dikonfirmasi, Kamis (20/12/17).

Emil menambahkan bahwa keikutsertaan istrinya bukan semata-mata untuk mendulang lebih banyak suara, namun lebih dari itu Emil ingin memanfaatkan momentum yang bagus ini agar istrinya (Arumi,red) bisa lebih dekat dengan masyarakat di Jawa Timur.

“Mbak Arumi ini tentunya masyarakat ingin tahu apakah dia siap segala hati untuk mendampingi saya nanti,” papar pria yang saat ini menjabat sebagai Bupati Trenggalek.

Emil yakin Arumi mampu berbaur dengan masyarakat dikarenakan Arumi sudah memiliki banyak pengalaman dalam berbagai kegiatan di kabupaten trenggalek, salah satunya sebagai ibu PKK.

“Mbak Arumi juga punya pengalaman menggerakkan organisasi keluarga maupun wanita, dan pengalaman itu bisa dishare kepada masyarakat yang penasaran apa keseharian dari Arumi sebagai istri kepala daerah,” ungkapnya seraya tersenyum.

Khofifah Indar Parawansa memilih Emil Elistianto Dardak untuk mendampinginya sebagai cawagub di Pilgub Jatim 2018 mendatang. Pasangan Khofifah-Emil didukung oleh sejumlah partai politik seperti Demokrat (13 kursi), Golkar (11 kursi), NasDem (4 kursi), PPP (5 kursi), dan Hanura (2 kursi). Jumlah tersebut sudah melebihi dari syarat minimal pencalonan di Pilgub Jatim.

Hasin, Mata Bangkalan

KPU Bangkalan