matamaduranews.com–SUMENEP-Momentum Upacara Sertijab Kasatreskrim Polres Sumenep dari pejabat lama AKP Oscar Stefanus Setjo, S.H., S.I.K kepada pejabat baru AKP Dhany Rahadian B, S.Kom, S.I.K, tidak disiakan Kapolres Sumenep, AKBP Deddy Supriadi, S.I.K, M.I.K.
Saat memimpin Upacara Sertijab di halaman Mapolres, yang juga dihadiri Wakapolres Sumenep, Kompol Andi Febrianto Ali, S.E, Kapolsek jajaran Polres Sumenep dan PJU Polres Sumenep, Kamis (28/05/2020) kemarin, Kapolres Deddy menyampaikan maklumat penanganan Covid-19.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Mencermati situasi yang masih dalam keadaan tanggap Covid-19 diseluruh Indonesia, anggota Polres Sumenep diharapkan mampu memberikan pelayan yang optimal kepada masyarakat yang saat ini dalam keadaan serba sulit.
Baca Juga: Pimpin Sertijab AKP Oscar ke AKP Dhany, Kapolres Sumenep Pesan Hal Berikut
Pasalnya, Polri masuk dalam gugus tugas penanggulangan Covid-19 di garda terdepan bersama para petugas medis. Apalagi, angka positif Corona di Sumenep pertanggal 26 Mei kemarin bertambah 4 orang, sehingga menjadi 9 orang dengan sisa 5 pasien positif sebelumnya.
“Kepolisian harus terus hadir untuk memberikan imbauan dan tindakan tegas secara terukur agar masyarakat patuh terhadap kebijakan Pemerintah sebagaimana maklumat Kapolri,” ucap Kapolres Deddy.
Imbauan dan tindakan tegas tersebut, menurutnya harus dilakukan untuk kepentingan bersama rakyat dengan bahasa yang humanis. Meskipun, Kapolres menyadari tentu saja tidak mudah mengingat karakter masyarakat yang beraneka ragam.
“Namun kita tetap laksanakan demi keselamatan masyarakat, sebab keselamatan masyarakat sebagai hukum tertinggi,” pungkas Deddy.
Rafiqi, Mata Madura