TP PKK Sumenep Lakukan Penilaian Lomba di Desa Rubaru

×

TP PKK Sumenep Lakukan Penilaian Lomba di Desa Rubaru

Sebarkan artikel ini
Lomba 10 Program Pokok PKK
Tim Penilai dari TP PKK Kabupaten Sumenep saat melakukan penilaian Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat Kabupaten Tahun 2020 di Desa Rubaru, Selasa (27/10/2020). (Foto Rusydiyono/Mata Madura)

matamaduranews.comSUMENEP-Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur gelar Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat Kabupaten. Sebagai kegiatan rutin, perlombaan ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas dan kiprah PKK di masyarakat.

Kali ini penilaian dilakukan di Desa Rubaru, Kecamatan Rubaru. Pasalnya, desa ini masuk sebagai nominator dari 6 desa Lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Kabupaten tahun 2020. Penilaian bertempat di Balai Desa Rubaru, Selasa (27/10/2020).

Pada acara penilaian tersebut, tim penilai dari TP PKK Kabupaten Sumenep dipimpin oleh Sekretaris TP PKK, Diah Suryani Agus beserta rombongan yang merupakan anggota tim penilai. Hadir pula Ketua TP PKK Kecamatan Rubaru, Irmania Arief Susanto, juga Camat Rubaru Arief Susanto, dan Kepala Desa Rubaru, Rudiyanto.

Dalam sambutannya, Bunda Diah, sapaan akrab Sekretaris TP PKK Sumenep menyampaikan bahwasanya Desa Rubaru merupakan sebuah desa pioneer, karena mampu bertahan dan masuk 6 besar nominator dalam Lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Kabupaten Sumenep tahun 2020.

“Kami berharap prestasi yang dicapai ini bisa ditularkan kepada desa-desa lain, supaya desa yang lain bisa mempunyai kesempatan pula untuk meningkatkan PKK di desanya,” pinta istri Kepala Dinas Perindag Sumenep itu.

Bunda Diah juga mengungkapkan bahwasanya aspek penilaian akan dilihat dari profil desa berikut laporan kegiatannya.

“Kami akan melakukan penilaian lapangan, profilnya, cara pemaparannya, inovasi programnya, administrasi harus ada SK-nya, dan apakan sesuai dengan yang dipaparkan,” tegas Bunda Diah.

Dia menyebutkan 6 nominator Lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Kabupaten tahun 2020, di antaranya ada Desa Rubaru, Pasongsongan, Ambunten, dan Desa Dasuk, Ganding serta Kecamatan Kota.

“Semoga lomba ini menjadi embrio meningkatnya kualitas serta peranan PKK di masyarakat,” harap Bunda Diah.

Rusydiyono, Mata Madura

KPU Bangkalan